Pages - Menu

Thursday, 23 October 2014

Pembahasan Pendalaman Materi Kelas 10



Kunci Dan pembahasan

Kunci dan Pembahasan
1. D

Petunjuk

Buang yang bukan bagian struktur eksposisi lalu pahami bahwa tesis hanya berupa pernyataan, argumentasi hanya berisi alasan atas tesis, dan penegasan ulang adalah pernyataan tesis yang dilengkapi oleh argumentasi.

Pembahasan

Ciri tesis biasanya singkat dan mengandung tema. Ia belum memiliki pembuktian dan alasan, sedangkan argumentasi biasanya hanya berupa penunjukan fakta dan alasan. Kutipan teks di atas justru mengandung dua hal (bisa jadi merupakan gabungan antara tesis dan argumentasi): pernyataan penulis dan pemberian alasan. Dengan demikian, ini adalah bagian dari penegasan ulang.

2. E

Petunjuk

Karena penegasan ulang muncul pada akhir teks, kalian dapat mencari kata hubung yang digunakan di dalam kalimat terakhir.

Pembahasan

Tesis dapat ditegaskan kembali pada akhir teks dengan menggunakan kata hubung yang menunjukkan hubungan sebab-akibat. Kata yang dimaksud muncul pada kalimat terakhir, yaitu kata jadi. Namun, yang dapat menjadi catatan adalah kata bahkan. Kata bahkan memang muncul untuk memberikan makna penegasan, tetapi penegasan yang dilakukan hanya sebatas menegaskan kembali contoh, bukan menegaskan tesis.
Pada opsi yang, kata yang digunakan sebagai penanda keterangan perluasan kemudian kata selain it serta dan digunakan sebagai penanda tambahan.

3. E

Petunjuk

Salah satu jenis pronomina adalah pronomina persona (kata ganti orang), cari yang bukan bagian dari jenis tersebut!

Pembahasan

Pronomina atau kata ganti adalah kata yang digunakan untuk menggantikan penggunaan nomina/kata benda. Ada tiga jenis pronomina di dalam bahasa Indonesia, yaitu pronomina persona, penunjuk, dan penanya. Anda, saya, mereka, kita merupakan bagian dari pronomina persona (kata ganti orang). Kata warga berjenis nomina (kata depan) dan bukan pronomina.

4. A

Petunjuk

Cari suatu kalimat yang berisi pendapat yang bisa dijadikam sebagai fondasi/dasar pemikiran! Pernyataan tersebut harus bisa dikembangkan dengan menambahkan alasan atau pembuktian.

Pembahasan

Tesis adalah suatu pernyataan/pandangan penulis tentang suatu permasalahan yang akan dibuktikan oleh argumen.Oleh karena itu, kalimat yang dapat menjadi tesis ada pada kalimat yang mengenai sumber daya alam sebagai alasan munculnya peperangan.
Menurut John Rossa, hal yang tidak mungkin adalah wilayah kudeta yang hanya mencakup jakarta, padahal saat itu Partai Komunis Indonesia adalah partai yang cukup besar dengan simpatisan yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia.
Menurut para pakar geologi, Afghanistan ternyata menyimpan kandungan mineral yang melimpah yang mungkin menjadi penyebab diluncurkannya serangan ke Afghanistan oleh Amerika.
Kedua kalimat tersebut berisi argumen karena menyajikan bukti berdasarkan pernyataan ahli.

5. C

Petunjuk

Carilah kalimat yang mengandung alasan untuk membuktikan tesisnya. Pahami dan perhatikan bahwa tesis akan muncul di bagian awal teks dan argumentasi muncul setelahnya.

Pembahasan

Kalimat argumen adalah kalimat yang berisi alasan atau pembuktian terhadap tesis yang ditawarkan. Kalimat nomor 1 dan 2 berisi tesis eksposisi. Tesis ini kemudian diperkuat dan dibuktikan oleh kalimat No 3 – 7. Kalimat No. 8 berisi penegasan ulang atas tesis yang telah disampaikan.

 

6. E

Petunjuk

Jenis teks eksposisi dapat diketahui dari kalimat-kalimat yang ada.

Pembahasan

Paragraf tersebut berjenis eksposisi sebab-akibat karena berisi penjelasan berupa sebab dan akibat sesuatu. Dalam paragraf tersebut dijelaskan penyebab siswa tawuran. Artinya, paragraf tersebut berisi satu pernyataan akibat dan 2 pernyataan sebab.

7. A

Petunjuk

Cari di dalam opsi, kalimat yang mengandung alasan. Pastikan alasan tersebut memperkuat bukan memperlemah ataupun menyangkal.

Pembahasan

Setiap lawan bicara yang mendengar pernyataan tesis kita biasanya akan mengajukan bentuk pertanyaan mengapa? Mengapa kita memiliki sudut pandang semacam itu? Dalam hal ini, kita membutuhkan suatu jawaban yang berisi alasan. Kita akan mencari pendapat yang menguatkan tesis kita. Alasan kita harus kritis dalam penggunaan bahasa yang baik dan benar adalah adanya anggapan bahwa bahasa yang baik adalah bahasa yang taat pada aturan.

8. C

Petunjuk

Pahami dan ingat struktur teks eksposisi yang harus berurutan! Tesis-argumentasi-penegasan ulang/simpulan.

Pembahasan

Teks eksposisi di atas baru mengandung bagian tesis tanpa adanya argumentasi sehingga teks yang dapat melanjutkan teks tersebut dan memiliki informasi yang padu ada pada kalimat sistem pilkada langsung yang selama ini dilaksanakan telah membuka ruang bagi aspirasi rakyat untuk menentukan sendiri kepala daerahnya. Kalimat tersebut memberikan kita pemahaman mengenai alasan mengapa hal tersebut dianggap sebagai kemunduran dalam berpolitik.

9. D

Petunjuk

Ide utama biasanya adalah kalimat yang paling umum. Bisa berada di awal paragraf atau diakhir paragraf.

Pembahasan

Kutipan itu menenjelaskan beberapa tahap pembuatan pancake karena sesuai dengan yang dujekaskan dalam teks.Pilihan yang lain salah karena masih berupa ide pendukung atas ide utama yang ada dalam teks tersebut.

10. D

Petunjuk

Pada kalimat pertama sudah terlihat pola pengembangan yang akan diambil.

Pembahasan

Teks tersebut membandingkan permainan Bulutangkis dan Tenis lapangan.

11. C

Petunjuk

Pengembangan proses biasanya membutuhkan konjungsi tahapan atau lainnya.

Pembahasan

Teks itu menjelaskan tahap- tahap mengatasi rasa gugup di depan khalayak. Perincian setiap kalimat yang diawali dengan kata pertama kedua, dan ketiga merupakan bahasa penahapan sesuatu.

12. Petunjuk

Pola pengembangan dapat kita lihat dari makan atau konjungsi yang dipakai dalam teks.

Pembahasan

Teks tersebut menjelaskan empat siswa sebagai atlit olahraga di bidang masing- masing bukan seluruh siswa.

13. A

Petunjuk

Sebuah teks akan dibandingkan dan dianalisis mengenai isi atau kandungannya, strukturnya, serta penggunaan bahasa sebagai media.

Pembahasan

Hal yang bisa dibandingkan antara dua teks eksposisi yaitu bahasa dan strukturnya. Dalam perbandingan ini, kedua teks eksposisi akan ditelaah kelengkapan struktur isinya apakah lengkap atau tidak. Dalam hal bahasa yang digunakan pun teks eksposisi akan dibedah, apakah kalimat yang digunakan efektif, tanda baca yang digunakan sesuai, paragraf yang disusun padu dan apakah kalimat mengandung unsur kalimat yang benar.

14. E

Petunjuk

Baca teks dengan saksama dan temukan kejanggalan dalam teks tersebut. Kejanggalan ini bisa jadi merupakan ciri dari jenis teks lain.

Pembahasan

Dalam teks eksposisi di atas, penulis menginformasikan adanya mobil Mazda varian baru yang memungkinkan pengendara tetap eksis di media sosial dalam mobil. Teks eksposisi bersifat menjelaskan dan memaparkan tanpa adanya argumen pribadi. Sementara dalam teks tersebut sangat jelas penulis mengemukakan argumen pribadinya dan menggunakan pronomina “saya”.

15. A

Petunjuk

Teks memaparkan bagaimana cara menulis karangan

Pembahasan

Ekposisi proses menjelaskan tentang bagaimana mengerjakan sesuatu atau bagaimana sesuatu itu bisa terjadi. Teks tersebut menjelaskan bagaimana langkah-langkah menulis. Jadi, jawabannya benar yaitu eksposisi proses. Jawaban yang lain kurang tepat karena tidak sesuai dengan teks
16 E

Petunjuk

Isi teks dapat diamati dari kata hubung yang ada dalam teks.

Pembahasan

Jenis teks eksposisi sebab-akibat berisi tentang pernyataan sebab yang menimbulkan akibat. Dalam teks dijelaskan produksi ikan hasil tangkapan menurun. Hal tersebut disebabkan oleh kondisi bulan yang terang dan gelombang laut yang tinggi. Oleh karena itu, jenis teks tersebut tergolong eksposisi sebab-akibat.
17. D

Petunjuk

Topik teks eksposisi harus menggunakan bahasa baku dan bukan kiasan.

Pembahasan

Cara mengolah kerupuk nenas adalah jenis eksposisi proses karena menjelaskan tentang bagaimana mengerjakan sesuatu atau lebih tepatnya cara mengolah nenas menjadi kerupuk. Topik tentang Indahnya Alam Pedesaan lebih sesuai jika dikembangkan menjadi karangan deskripsi. Topik tentang Sepotong Hati yang Hilang lebih tepat digunakan untuk karangan narasi. Jenis karangan argumentasi lebih tepat menggunakan topik Bahaya Bermain Judi. Selanjutnya, untuk topik Generasi Muda Harapan Bangsa alangkah bagusnya jika dikembangkan menjadi karangan persuasi.
18.  A

Petunjuk

Inti permasalahan adalah sesuatu yang sedang dibicarakan.

Pembahasan

Teks tersebut membicarakan tentang pemicu pertengkaran dalam keluarga yaitu karena masalah sepele. Pertengkaran kecil pada anak-anak merupakan salah satu contoh masalah sepele. Masalah sepele tersebut yang akhirnya merambat pada permasalahan besar karena sudah ada campur tangan orang tua. Hal inilah yang dijelaskan dalam teks.
19 C

Petunjuk

Topik pembicaraan dapat diketahui secara eksplisit dari kalimat-kalimat pembangun teks.

Pembahasan

Teks tersebut menjelaskan tentang cara membersihkan kaca jendela. Kata kuncinya adalah lap dan kaca jendela. Pernyataan yang tidak sesuai dengan teks adalah usahakan mengelap lantai dengan gerakan dari atas ke bawah. Pernyataan tersebut mengemukakan tentang cara mengelap lantai, sementara yang dibicarakan adalah kaca jendela. Tentu saja pernyataan tersebut menyimpang dari topik yang dibicarakan
20 E

Petunjuk

Topik pembicaraan dapat dikeltahui dari kalimat-kalimat yang membangun teks tersebut.

Pembahasan

Untuk mengetahui hal yang dibicarakan dalam teks, yang perlu kalian lakukan adalah membaca teks tersebut secara utuh. Pada kalimat awal dikemukakan tentang perbedaan setiap orang dalam memilih bahan bacaan. Kemudian, kalimat berikutnya menjelaskan penyebab terjadinya perbedaan tersebut. Hal yang dibicarakan dalam teks tersebut adalah pernyataan yang terdapat pada kalimat awal.
21  C

Petunjuk

Paragraf tersebut terdiri dari kalimat-kalimat yang menyatakan proses sesuatu itu berlangsung atau terjadi.

Pembahasan

Untuk mengurutkan kalimat acak menjadi paragraf yang padu, hal pertama yang harus diperhatikan adalah mencari urutan yang pasti. Contoh pada urutan 5, 6, dan 7, yaitu menuju meja kasir untuk melakukan pembayaran, setelah itu bayar makanan, dan ke luar restoran. Ke tiga kalimat tersebut tidak dapat dipisahkan. Jadi untuk memudahkan pengurutan, lihat pada opsion, manakah yang urutannya ada 5, 6, dan 7. Ternyata hanya opsion C saja yang urutannya seperti itu. Hal ini sangat menguntungkan bagi kalian untuk mencari jawaban. Untuk meyakinkan apakah urutannya sudah sistematis, maka perhatikan dari urutan awal yaitu 3, 4, 1, 2, 5, 6, 7. Jika sudah sistematis berarti jawabannya memang C.
22.  E

etunjuk

Untuk melengkapi paragraf rumpang, alangkah baiknya jika kalian lihat kalimat sebelumnya dan kalimat sesudahnya.

Pembahasan

Paragraf tersebut menjelaskan tentang pemilihan kentang. Untuk melengkapi paragraf tersebut agar padu, kalian harus mencari kata kuncinya. Kata kunci terdapat pada kalimat sebelumnya atau kalimat sesudahnya. Kalimat sebelumnya adalah Hal pertama yang harus diperhatikan adalah warna kulit kentang dan kalimat sesudahnya adalah Jangan memilih kentang yang berwarna kuning kehijauan.Kata kunci kedua kalimat itu adalah warna kentang. Tugas kalian adalah melihat kata kunci dalam masing-masing opsion. Opsion yang memakai kata kunci tersebut adalah Pilihlah kentang yang warnanya kuning kecoklatan dan Warna kentang sangat menarik dan bervariasi.Namun, yang paling sesuai adalah yang Pilihlah kentang yang warnanya kuning kecoklatan.
Paragraf tersebut menjelaskan tentang pemilihan kentang. Untuk melengkapi paragraf tersebut agar padu, kalian harus mencari kata kuncinya. Kata kunci terdapat pada kalimat sebelumnya atau kalimat sesudahnya. Kalimat sebelumnya adalah Hal pertama yang harus diperhatikan adalah warna kulit kentang dan kalimat sesudahnya adalah Jangan memilih kentang yang berwarna kuning kehijauan.Kata kunci kedua kalimat itu adalah warna kentang. Tugas kalian adalah melihat kata kunci dalam masing-masing opsion. Opsion yang memakai kata kunci tersebut adalah Pilihlah kentang yang warnanya kuning kecoklatan dan Warna kentang sangat menarik dan bervariasi.Namun, yang paling sesuai adalah yang Pilihlah kentang yang warnanya kuning kecoklatan.
23.  D

Pembahasan

Judul yang sesuai untuk teks berjenis eksposisi proses adalah cara merawat tanaman anggrek. Kenapa demikian? Alasannya judul tersebut bisa dikembangkan menjadi tulisan yang berbentuk proses, yaitu cara menanam anggrek. Sementara, jawaban pada opsion lain kurang mendukung untuk dijadikan tulisan berjenis eksposisi proses.
24. C

Petunjuk

Kata berimbuhan yang digunakan akan membuat kalimat tersebut mudah dipahami

Pembahasan

Mari kita bahas per kalimat. Kalimat (1) Peraturan sekolah dibuat bukan untuk ... . Kata penghubung yang tepat untuk melengkapi kalimat tersebut adalah dilanggar bukan dilanggarkan. Kalimat (2) Namun, masih banyak siswa yang tidak ... hal tersebut. Kata penghubung yang tepat untuk digunakan adalah memahami, bukan dipahami atau pemahaman. Jika kita menggunakan kata dipahami maka subyeknya (siswa) akan berubah posisinya sebagai obyek. Jadi kalimatnya akan seperti ini; Hal tersebut tidak dipahami oleh banyak siswa. Kalimat (3) Mereka lebih cenderung melakukan ... karena sanksi yang diberikan tergolong ringan. Kata penghubung yang tepat adalah pelanggaran bukan langgaran.
25. B

Petunjuk

Arti kata sanksi bisa kalian baca pada Kamus Besar Bahasa Indonesia.

Pembahasan

Arti kata sanksi berdasarkan Kamus Besar Bahasa Indonesia adalah hukuman. Dapat juga kita menggunakan arti yang bersinonim seperti tindakan. Pemaknaannya disesuaikan dengan kalimat yang dipakai. Namun, maknanya tetap sama yaitu balasan yang akan diterima seseorang atas perbuatan yang telah dilakukannya. Jika kita maknai sebagai nasihat, maka artinya akan berbeda.* Nasihat* artinya ajaran yang baik, bukan balasan atas perbuatan. Begitu juga dengan kata aturan yang artinya hasil perbuatan mengatur; hambatan memiliki makna sebuah rintangan. Sementara itu, kata malapetaka artinya bencana atau musibah.
26. B

Petunjuk

Kalimat berupa isi terletak setelah kalimat pembukaan.

Pembahasan

Kalimat 2 s.d. 6 merupakan pembahasan dari topik. Pembahasan berisi tentang penjelasan atau alasan dari kalimat pembuka. Kalimat pembuka mengungkapkan tentang keinginan orang untuk tetap sehat. Berdasarkan kalimat tersebut muncullah beberapa kalimat penjelas yaitu bagaimana cara agar tubuh tetap sehat

27 E

Petunjuk

Penegasan ulang artinya menegaskan kembali pernyataan yang telah dikemukakan pada pernyataan awal.

Pembahasan

Pada awal paragraf ada pernyataan tentang sikap hati-hati dalam memilih pemborong bangunan. Kalimat tersebut merupakan kalimat pembuka. Kalimat berikutnya berisi tentang penjelasan terhadap kalimat awal. Kalimat-kalimat tersebut merupakan pembahasan paragraf. Untuk mengingatkan pembaca terhadap apa yang hendak disampaikan, hal ini ditegaskan kembali pada kalimat terakhir. Kalimat tersebut dinamakan penegasan ulang.
28. B

etunjuk

Amati kalimat satu persatu agar menemukan jawaban pada pilihan.

Pembahasan

Pernyataan yang ada dalam paragraf terdapat pada keempat opsion jawaban, kecuali opsion melakukan olahraga setiap hari. Dalam teks hanya ada pernyataan melakukan olahraga secara rutin. Secara rutin maksudnya memiliki prosedur yang teratur dan tidak berubah-ubah. Jadi, melakukan olahraga tidak harus setiap hari. Bisa saja olahraga dilakukan 3 kali dalam seminggu atau 2 kali dalam seminggu
29. E

Petunjuk

Untuk menentukan kalimat pembuka, alangkah baiknya jika kalian baca paragraf tersebut dengan cermat. Setelah itu barulah kalian mengetahui apa yang ingin diungkapkan dalam paragraf tersebut.

Pembahasan

Kalimat pembukaan paragraf terdapat pada awal paragraf. Jadi, langkah pertama yang harus kalian lakukan adalah membaca keseluruhan isi paragraf. Kemudian, mencari kata kunci masing-masing kalimat. Kata-kata kunci paragraf tersebut adalah kelompok, siswa, gaya hidup. Berdasarkan kata-kata kunci itu kalian dapat mencari kalimat pembuka paragraf. Jawabannya adalah Di kelasku ada dua kelompok siswa berdasarkan gaya hidupnya.

30 C

Petunjuk

Kalimat berupa isi terletak setelah kalimat pembuka.

Pembahasan

Kalimat 2 s.d. 5 merupakan pembahasan dari topik. Pembahasan berisi tentang penjelasan atau alasan dari kalimat pembuka. Kalimat pembuka mengungkapkan tentang keadaan stres yang bisa terjadi pada siapa pun. Berdasarkan kalimat tersebut muncullah beberapa kalimat penjelas yaitu tahapan stres mulai dari awal sampai akhir.

1 comment:

  1. makasih pak Ari pembahasannya bermanfaat banget!

    ReplyDelete