Bacalah kutipan hikayat berikut!
Sebelum raja hindustan itu sediakala pekerjaanya pergi berburu juga maka pada suatu hari raja hindustan itu sedang berburu, lalu bertemu dua ekor ular adapun ular yang betina itu terlalu baik rupanya; maka yang jantan sangat jahat rupanya. Maka pada hati baginda, “ bukan juga jodohnya ular itu karena yang jantan itu amat jahat rupanya dan yang betina itu elok rupanya.” maka dihunusnya pedangnya, lalu diparangkan kepada ular jantan itu. Maka ular jantan itu matilah. Maka ular betina itu pun putus ekornya sedikit.
Nilai moral dalam kutipan tersebut yang masih dapat dijumpai dalam kehidupan sehari-hari adalah...
A. Marah melihat sesuatu yang tidak sesuai dalam pandangannya.
B. Menghukum yang berperilaku jahat.
C. Lebih mempercayai ular.
D. Melakukan perburuan dihutan tanpa mengenal batas.
E. Berlaku kasar kepada orang yang tidak disukai.
Jawaban soal di atas adalah B.
Sebelum saya terangkan mengapa saya menjawab opsi B, mari kita cermati apa makna nilai moral. Nilai moral adalah ajaran kesusilaan yang baik yang dapat ditarik dr suatu cerita. Selain itu nilai moral dapat juga bermakna adat istiadat yang baik dalam suatu cerita.
Jawaban "A marah melihat sesuatu yang tidak sesuai dalam pandangan" adalah salah. Perilaku ini bukan suatu ajaran kesusilaan yang baik. Tidak baik berperilaku suka marah.
Jawaban "C lebih mempercayai ular" adalah salah. Jawaban ini tidak sesuai dengan isi cerita hikayat di atas.
Jawaban "D melakukan perburuan di hutan tanpa mengenal batas" bukanlah nilai moral cerita. Melakukan perburuan di hutan bukanlah ajaran yang baik. Ini tidak layak ditiru. Bahkan ini sangat dilarang oleh pemerintah. Jadi jawaban "D melakukan perburuan di hutan tanpa mengenal batas" bukanlah nilai moral.
Jawaban "E berlaku kasar kepada orang yang tidak di sukai" bukanlah nilai moral. Berlaku kasar kepada orang lain bukanlah adat istiadat yang baik dan layak ditiru.
Jadi, jawaban soal di atas adalah "B menghukum yang berperilaku jahat." Perbuatan ini adalah perbuatan yang baik dan mulia.
No comments:
Post a Comment