Tuesday, 20 October 2020

kumpulan soal bahasa Indonesia

 

 

TEKS NEGOSIASI

 

  1. Bentuk interaksi sosial yang berfungsi untuk mencari penyelesaian bersama diantara pihak-pihak yang mempunyai perbedaan kepentingan disebut ….

a.       Teks negoisasi

b.      Teks eksposisi

c.       Teks pidato

d.      Teks negosiasi

e.       Teks struktur teks

 

  1. Teks negosiasi berikut yang termasuk bagian persetujuan adalah....

a.       Anak: Uang saya tidak cukup, bagaimana kalo Rp.48.000,00 Saja?

Penjaga: itu terlalu murah, bagimana kalau Rp.55.000,00 saja?

b.      Anak: Tapi uang saya hanya Rp50.000,00.

Penjaga: Begini saja, saya akan berikan bku ini seharga Rp.50.000,00. Bagimana?

c.       Anak: Baiklah, Pak! Saya beli bukunya.

         Penjaga: ini bukunya.

d.      Anak: Ini uangnya pas ya pak, terima kasih sudah mau membatu saya.

         Penjaga: iya, sama-sama. Terima kasih juga sudah membeli buku di toko saya.

e.       Anak: Selamat siang, Pak.

         Penjaga: selamat siang.

 

  1. Bagian orientasi pada  teks berikut adalah....
    1. Pembeli: Selamat siang, Pak.

Penjual: Selamat siang kembali. Maaf ada yang bisa saya bantu?

b.      Pembeli: Saya ingin beli jaket.

Penjual: Wah, ada mas, silakan tinggal pilih saja yang paling cocok.

c.       Pembeli: Kalau yang ini boleh saya tawar, pak?

Penjual: Ooh, boleh mas, memangnya mau ditawar berapa?

d.      Pembeli: 450 ribu boleh, pak?

Penjual: Wah, maaf mas, harga pasnya 700 ribu, mas. Itu sudah diskon 10%.

e.       Pembeli: 600 ribu gimana,pak?

Penjual: maaf, mas, masih belum boleh. Ya sudah penawaran terakhir 650 ribu.

 

  1. Dena             : “Selamat sore, Pak!”

Pak Roy       : “Selamat sore, Dena!”

Dena             : “Bagaimana kabar ibu, Pak? Bisakah saya bertemu Ibu? Saya ingin menawarkan   tas rajut untuk ibu.”

Pak Roy       : “Kabar ibu sudah membaik. Ibu sedang ada di dapur. Tunggu sebentar, saya panggilkan.”

Dena             : “Iya, Pak. Terima kasih.”

Kutipan dialog negosiasi tersebut merupakan bagian ….

a.       Pembukaan                                                       

b.      Pengajuan                                                          

c.       Penawaran

d.      Persetujuan

e.       Penutup

 

  1. "Saya akan bicara kepada manajer Anda" dialog tersebut merupakan...

a.       Permintaan

b.      Orientasi

c.       Persetujuan

d.      Pemenuhan

e.       Penolakan

 

  1. 60 ribu kemahalan, Bang. 45 ribu saja ya? Saya beli dua baju, Bang.”

Dalam jual-beli, kalimat di atas termasuk ke dalam struktur….

a.       Permintaan

b.      Penawaran

c.       Pemenuhan

d.      Pembelian

e.       Penolakan

 

  1. "Di tempat lain harganya bisa lebih mahal, Pak. Ini sudah paling murah jadi Bapak tidak akan rugi beli di sini." Bentuk di atas dalam negosiasi disebut kalimat…...

a.       Interogatif

b.      Eksklamatif

c.       Persuasif

d.      Deklaratif

e.       Arogan

 

  1. Cara yang baik untuk mengemukakan argumentasi agar pihak lain merasa yakin adalah dengan cara…...

a.       Menggunakan istilah-istilah ilmiah

b.      Santun dalam mengemukakan pendapat

c.       Bersikap arogan

d.      Melakukan ancaman

e.       Melakukan penghinaan

 

  1. Berikut ini yang termasuk kalimat yang santun dalam bernegosiasi adalah…..

a.       Bapak harus turuti permintaan kami atau kami akan melakukan mogok kerja mulai sekarang.

b.      Kami mohon Bapak sudi mempertimbangkan kenaikan gaji bagi kami.

c.       Kami sudah lelah bekerja seperti ini. Gaji yang Anda berikan jauh dari kata layak.

d.      Hanya bapak yang dapat hidup enak, sedangkan kami, para buruh, hidup serba kekurangan

e.       Awas saja jika anda tidak menerima penawaran kami

 

  1. Perhatikan langkah-langkah berikut ini.

(1) Permintaan

(2) Persetujuan

(3) Penawaran

(4) Orientasi

(5) Pembelian

(6) Pemenuhan

(7) Penutup

Susunan struktur teks negosiasi yang tepat adalah.…

a.       4-2-1-3-4-5-6-7

b.      4-1-2-4-3-5-6-7

c.       4-1-6-3-2-5-7

d.      4-1-6-2-3-7-5

e.       4-2-3-1-5-7-6

 

TEKS DEBAT

 

  1. Dalam kegiatan debat sangat deiperlukan seorang yang bisa bertindak atau menangani acara debat tersebut. Orang yang dimaksud adalah....
    1. Moderator
    2. Dewan juri
    3. Peserta
    4. Lawan debat
    5. Narasumber

 

  1. Dalam melakukan debat, jumlah peserta dari kedua kelompok tersebut harus sama. Dalam debat terdapat dua kelompok ,yaitu....
    1. Positif dan negatif
    2. Pro dan kontra
    3. Pasif dan aktif
    4. Afirmatif dan negatif
    5. Plus dan minus

 

  1. Salah satu manfaat membuat kerangka debat adalah....
    1. Memudahkan menjatuhkan lawan debat
    2. Menilai kerja lawan
    3. Membuat argumen-argumen yang tepat
    4. Memudahkan dalam menentukan sebuah topik
    5. Memilih cara damai

 

  1. Saya kurang setuju dengan mosi tersebut karena pendidikan agama bukan satu-satunya faktor. Kita tidak bisa mengabaikan faktor lain mulai dari peran orangtua, dampak lingkungan, dan lain sebagainya.

Argumen diatas merupakan pernyataan yang sesuai untuk...

    1. Tim oposisi
    2. Tim netral
    3. Tim afirmasi
    4. Tim pro
    5. Tim tengah

 

  1. Topik yang akan diperdebatkan oleh para peserta debat disebut.....
    1. Tema
    2. Mosi
    3. Moderator
    4. Judul
    5. Tittle

 

  1. Perhatikan teks berikut!

Dari 2.000 anak usia sekolah di Desa Sukamaju, Kabupaten Sukacita, 15 diketahui bersekolah untuk menghadiri sekolah menengah. Ada 25 anak yang berhasil menyelesaikan sekolah menengah. 500 berhasil menyelesaikan sekolah dasar, yang lain tidak menyelesaikan sekolah dasar. Dapat dikatakan bahwa rata-rata anak usia sekolah di Desa Sukamaju memiliki tingkat pendidikan yang rendah. Penjelasan teks di atas adalah pengembangan secara…..

a.       Contoh

b.      Sebab dan akibat

c.       Analogi

d.      Generalisai

e.       Eksploitasi

 

  1. Sebelum debat dimulai, harus menentukan topik yang akan diperdebatkan. Topik debat harus dapat....
    1. Dipertentangkan
    2. Dipertanyakan
    3. Ditanya-jawab
    4. Dianalisis
    5. Diambil hikmatnya

 

  1. Pernyataan tim afirmasi yang sesuai dengan MOSI: Bahasa Inggris sebagai alat penting di era globalisasi adalah.....

a.       Kualitas hidup dan kemajuan di era globalisasi tidak hanya ditentukan oleh penguasaan bahasa inggris, melainkan dari keterampilan, bakat, kemauan, dan kerja keras kita. Oleh karena itu, saya kurang setuju dengan mosi ini.

b.      Bahasa inggris memang sangat penting di era globalisasi ini, tapi hanya sebagai salah satu dari sekian banyak aspek. Selain penguasaan bahasa inggris, kita juga harus menguasai beragam keahlian agar dapat berkembang menjadi pribadi yang unggul dan sukses.

c.       Saya sangat setuju dengan mosi tersebut. Tanpa bahasa inggris, kita tidak bisa bertahan hidup di era globalisasi sekarang. Oleh karena itu, kita harus menguasainya.

d.      Saya setuju dengan mosi tersebut. Tidak mungkin para remaja menggunakan narkoba jika mereka tidak memiliki pendidikan agama yang cukup baik yang diterima di sekolah maupun rumah. Oleh karena itu, pendidikan agama wajib disertakan dalam kurikulum.

e.       Pendidikan agama sangat penting dalaml pengembangan kepribadian para pelajar dan mencegah mereka menyalahgunakan narkoba. Namun hal ini tidak cukup.

 

9.      Saya  setuju dengan mosi tersebut karena dengan adanya UN dapat memberikan motivasi kepada siswa untuk belajar lebih giat. Argumen diatas merupakan pernyataan yang sesuai untuk...

a.       Tim oposisi

b.      Tim netral

c.       Tim afirmasi

d.      Tim kontra

e.       Tim tengah

 

  1. Berikut ini yang termasuk etika yang harus diperhatikan dalam debat yaitu

a.       Menyatakan pendapat atau sanggahan dengan bahasa yang santun

b.      Mengedepankan logika, tidak menggunakan emosi

c.       Menghargai pendapat pihak lain

d.      Mendengarkan dengan seksama saat pihak lain berbicara

e.       Benar semua

 

PUISI

 

 

1.                  Dua puluh tiga matahari

            Bangkit dari pundakmu

             Tubuhmu menguapkan bau tanah

             (WS Rendra, Nyanyian Suto untuk Fatima)

Citraan atau pengimajian adalah gambar-gambar dalam pikiran, atau gambaran angan si penyair. Penggalan puisi diatas menggunakan jenis citraan/ pengimajian......

    1. Penglihatan
    2. Pendengaran
    3. Pencecapan
    4. Penciuman
    5. Perabaan

 

  1. Bacalah puisi berikut dengan saksama!

Aku lalai di hari pagi

Beta lengah di masa muda

Kini hidup meracun hati

Miskin ilmu miskin harta

(Menyesal, A. Hasyim)

Kata meracun hati pada puisi di atas melambangkan….

    1. Kekesalan
    2. Kekhwatiran
    3. Kelalaian
    4. Keteledoran
    5. Kesususahan

 

  1. Habis kikis

Segala cintaku hilang terbang

Pulang kembali aku pada-Mu

( Pada-Mu Jua, Amir Hamzah )

Maksud baris puisi yang dicetak tebal  adalah..

a.       Pulang ke rumah orang tua

b.      Setiap manusia kembali kepada penciptanya..

c.       Kembali kepada kekasihnya yang dahulu.

d.      Pulang dan akan kembali.

e.       Pergi selama-selamanya.

 

  1. Emas untuk Indonesia

Semua kekuatan dimobilisasi

Kegembiraan membakar

Bisnis itu tidak pernah gagal

Menjadi pahlawan

Bangga tentang itu ….

Medali emas di dada

Lagu Indonesia Raya meledak

Bergabung dengan mengepakkan bendera

( Pekerjaan, Rochmawati )

Puisi di atas bercerita tentang ….

a.       Gurunya

b.      Dokter

c.       Seorang pahlawan

d.      Atlet

e.       Inspektur upacara

 

  1. Cermatilah puisi berikut!

Kehidupan

Dialah sang sutradara

Dan kita semua para ...

Maka persoalan yang utama

Bagaimana memainkan peran kita

Karena kita tak bisa memilih

Mari bermain dalam bimbingan-Nya

Diksi yang tepat untuk melengkapi larik kedua puisi tersebut adalah ....

a.       Penontonnya

b.      Aktornya

c.       Artisnya

d.      Oratornya

e.       Penerusnya

 

  1. Cermati puisi berikut!

Jika bayang telah pudar

Dan elang laut pulang ke sarang

Angin bertiup ke benua

Tiap-tiap akan kering sendiri

Dan nahkoda sudah tahu pedoman

Boleh engkau datang padaku

(Surat dari Ibu,Asrul Sani)

Makna lambang dari dan nahkoda sudah tahu pedoman adalah . . . .

a.       Sudah mencari pedoman hidup

b.      Sudah menemukan arah dan tujuan

c.       Sudah mempunyai pasangan hidup

d.      Sudah berilmu dan berpengetahuan

e.       Sudah menjadi nahkoda berpengalaman

 

  1. Dilihat dari bentuk penulisannya, puisi mempunyai suatu tata wajah atau penamilan khusus di atas  kertas, yang biasa disebut....

a.       Penampilan

b.      Tipografi

c.       Antropologi

d.      Susunan

e.       Rangakaian

 

  1. Perhatikan belahan puisi berikut!

Hati yang terbuat dari baja

Tangguh sungguh perkasa

Kata baja dalam baris puisi tersebut bisa melambangkan....

    1. Kerasnya hidup
    2. Sulitnya menjalani hidup
    3. Insan harus sanggup menjalani cobaan hidup
    4. Kekuatan yang sulit di pecahkan
    5. Insan percaya akan kedatangan Tuhan

 

  1. Dengan adanya irama, puisi yang ditulis dapat disajikan dengan indah, sehingga mampu memengaruhi ketertarikan pembaca atau pendengar terhadap puisi. Berdasarkan pernyataan tersebut, pengertian irama adalah....
    1. Karya sasrta hasil ungkapan pemikiran dan perasaan manusia.
    2. Penyusunan bunyi dari kata-kata dalam sebuah puisi.
    3. Pergantian, keras lembut, lambat cepat, panjang pendek, atau tinggi rendahnya pengucapan kata dalam puisi.
    4. Hasil dari upaya memilih kata kata tertentu untuk dipakai dalam suatu tuturan bahasa.
    5. Bentuk karya sastra dari hasil ungkapan dan perasaan penyair

 

  1. Perhatikan penggalan puisi berikut:

Dalam ribaan bahagia datang

Tersenyum bagai kencana

Mengharum bagai cendana…

Dari penggalan puisi tersebut terdapat gaya bahasa.......

a.       Hiperbola

b.      Metafora

c.       Litotes

d.      Ironi

e.       Asosiasi