Tuesday, 17 March 2020

Soal Latihan Bahasa Indonesia kelas X



1. Bacalah teks berikut ini secara saksama!
Seorang penjual alat musik terlihat lagi membersihkan beberapa gitar dagangannya sebelum sang pembeli datang menghampiri tokonya.

Pembeli: “Pak, kalau gitar yang ini berapa ya harganya? Saya tertarik buat membeli.”
Penjual: “Gitar yang itu Rp750.000,00, Nak.”
Pembeli: “Harga tidak bisa kurang, Pak?”
Penjual: “Bisa kurang kok sedikit. Mau menawar berapa ya, Nak?”
Pembeli: “Rp600.000,00 ya, Pak. gimana?”
Penjual: “Rp600.000,00 mah belum dapat, Nak.”
Pembeli: “Kalau gitu, Rp625.000,00 ya, Pak?”
Penjual: “Naikinn sedikit lagi, Nak. Rp650.000,00 saya bakal lepas gitar itu.”
Pembeli: “Baik, Pak, saya mau Rp650.000,00. Ini uangnya, pak.”
Penjual: “Terima kasih ya, Nak.”
Pembeli: “Sama-sama, Pak.”


Berdasarkan teks negosiasi di atas, apa tujuan negosiasi?
A. Untuk mendapatkan keuntungan untuk salah satu pihak.
B. Untuk mendapatkan kesepakatan yang memiliki kesamaan persepsi dan saling pengertian antar pihak.
C. Untuk membicarakan hal-hal yang berkaitan dengan harga barang.
D. Untuk mendapatkan gitar.
E. Untuk menjual barang-barang antik di took musik.

2. Berdasarkan teks di atas, struktur negosiasi apa yang telah tercetak tebal?
A. Persetujuan
B. Kesepakatan
C. Penawaran
D. Orientasi
E. Penutup
3.
Dipagi hari, seorang siswa yang menjabat sebagai ketua kelas 10 ips 2 tengah berada di ruang guru dan berbicara kepada wali kelasnya mengenai kesepakatan kelas tentang tujuan study wisata.

Wali Kelas: “Anto, bagaimana tentang rencana Study Wisata di Jawa Timur Park, apa semua anggota kelas sudah setuju?”
(1)Ketua Kelas: “Saya sudah ngobrol dengan mereka bu, cuma ada beberapa usulan study wisata nya diganti aja ke Pantai Kuta aja bu.”
Wali Kelas: “Wahhh, kenapa pada minta kesana?”
(2)Ketua Kelas: “Karena sekolahan kita sudah sering sekali ke Jawa Timur Park bu. Sedangkan, untuk ke Pantai Kuta belum pernah.”
(3)Wali Kelas: “Tapi ibu sendiri sudah bicarakan semua rencana ini ke bapak kepala sekolah dan beliaupun sudah setuju”
Ketua Kelas: “Iya ibu, tapi kalau ke rencana semula kayaknya banyak teman-teman yang tidak bakal ikut”
(4)Wali Kelas: “Duh gimana yah, padahal ibu sudah nyiapin semuanya.”
Ketua Kelas: “Begini aja bu, biar saya dan teman-teman sekelas yang menghadap ke kepala sekolah untuk membicarakan tentang perubahan rencana study ke Pantai Kuta.”
Wali Kelas: “Baiklah kalau gitu, secepatnya kamu diskusi dengan beliau, lalu laporkan ke ibu hasilnya”.
(5) Ketua kelas: “Baik, Bu.”

Berdasarkan teks di atas, mana penutup teks negosiasi?
A. 4
B. 3
C. 5
D. 2
E. 1
4. Berdasarkan teks di atas, struktur teks negosiasi apa yang bercetak tebal?
A. Orientasi
B. Penutup
C. Persetujuan
D. Pemenuhan
E. Permintaan


5.
(1) Pak Indra memiliki teman dagangan baru di depan tokonya bernama Pak Ilyas yang membuka usaha toko kayu (furnitur). Suara dari toko Pak Ilyas tersebut mengganggu bayi Pak Indra yang sedang istirahat siang hari.
(2) Pak Indra : “ Selamat siang, Pak Ilyas. Maaf, saya mau membahas tentang suara took kayu Bapak yang mengganggu istirahat siang bayi saya.”
(3) Pak Ilyas : “Oh, iya, Pak Indra. Saya minta maaf karena sudah mengganggu Bapak. Saya sedang mengusahakan untuk mengganti mesin kayu ini dengan yang baru. Suara mesin kayu baru lebih kecil dibandingkan dengan yang lama.”
(4) Pak Indra: “Oh, begitu. Terima kasih sudah mempertimbangkan hal tersebut, Pak. Saya meminta maaf karena telah datang dan menegur Pak Ilyas seperti ini.”
(5) Pak Ilyas: “ Tidak apa-apa, Pak, tidak masalah. Memang sudah seharusnya uasahasaya tidak mengganggu siapapun. Namun, saya juga mempunyai solusi untuk Bapak. Pak Indra mungkin bisa memindahkan bayi Bapak ke ruang yang letaknya lebih di dalam.”
(6)Pak Indra: “ Iya, Pak, nanti saya akan memindahkan bayi saya ke ruang belakang . Terima kasih sudah memahami kondisi saya, Pak.
(7) Pak Ilyas: “ Iya, Pak, sama-sama.”

Teks di atas menenunjukkan bahwa tujuan negossiasi adalah...
A. Untuk mencari jalan keluar atau jalan penyelesaian dari setiap masalah yang sedang terjadi secara bersama-sama.
B. Untuk mengambil keuntungan di pihak –pihak tertentu.
C. Untuk menyalahkan pihak tertentu tanpa pertimbangan.
D. Untuk menyalahgunakan kesalahpahaman di beberapa pihak hingga menciptakan konflik.
E. Untuk mengganti mesin kayu yang baru.

6. Berdasarkan teks di atas, kalimat nomor berapakah yang menunjukkan Orientasi dan penutup?
A. 1 dan 7
B. 2 dan 6
C. 3dan 5
D. 4 dan 2
E. 2 dan 5

7.
Di keramaian pasar Jangkang terdapat seorang  pembeli yang sedang memilih beberapa tangkai petai dan menawarkan harganya namun tak lama seorang pembeli lain datang tanpa menawar harga.

Pembeli 1: “Bu, petenya berapa ya?”
Penjual: “Satu tangkai Rp15.000,00 bu. Ini cuma tinggal tiga tangkai, semuanya Rp45.000,00.”
Pembeli 1: “Harga apa gak bisa kurang? Saya tawar buat satu tangkainya Rp10.000,00 ya bu? Sekalian buat penghabisan.”
Penjual: “Maaf, gak bisa, Bu. Saya kasih Rp40.000,00 saja kalau mau ambil semua.”
Pembeli 2: “Bu, biar saya saja yang beli petenya biarpun dengan harga Rp15.000,00 per tangkai. Saya ambil sekaligus dua tangkai.”
Penjual: “Maaf ibu, gak bisa begitu. Ibu ini yang udah menawar lebih dulu.”
Pembeli 2: “Tapi, saya setuju dengan harga awal tanpa menawar.”
Penjual: “Mohon maaf ibu, tapi itu udah aturan tawar-menawar memang begitu.”
Pembeli 1: “Ya sudah ibu, saya mau Rp40.000 untuk tiga tangkainya. Saya ambil semua ya.”
Penjual: “Terima kasih ya bu.”
Pembeli 1: “Sama-sama, Bu.”


Berdasarkan teks negosiasi di atas, tujuan bernegosiasi adalah…
A. Untuk menjual petai dengan mahal.
B. Untuk mencari kondisi yang sama-sama menguntungkan dan tidak ada pihak yang dirugikan sama sekali baik dari pembeli maupun penjual.
C. Untuk bernegosiasi.
D. Untuk menghabiskan barang sisaan.
E. Untuk meningkatkan kepercayaan.


8.  Berdasarkan teks negosiasi di atas, struktur teks negosiasi yang bercetak tebal adalah…
A. Penutup
B. Orientasi
C. Persetujuan
D. Penawaran
E. Permintaan

9.

(logo perusahaan) GALIH BATIK

Jalan Kusumanegara Timur No. 902

Yogyakarta


Nomor : 01/BG/XII/2018                       30 Desember 2018

Hal : Penawaran Kain Parijoto

Lampiran : 1 lembar


Yth. Ketua PGRI Kabupaten Sleman

Jalan Paramsya

Sleman, Yogyakarta


Dengan hormat,

Galih Batik adalah sebuah perusahaan penyedia batik tulis dan cap untuk perorangan maupun untuk perusahaan dan kantor.

Kami berpengalaman dalam melayani pelanggan yang membutuhkan seragam batik dalam partai kecil maupun partai kecil dengan kualitas bagus dan harga terjangkau.

Pada tahun ajaran baru ini, kami menawarkan harga khusus, terutama untuk kain seragam batik dalam jumlah besar. Jenis kain dan motif, serta harga dapat dilihat pada brosur terlampir. Harga khusus ini hanya berlaku selama bulan Januari 2019.

Keterangan lebih lanjut hubungi Marketing kami melalui nomor HP 08123456789. Kami akan segera menindaklanjuti pesanan Anda dengan pelayanan yang terbaik.

(1)Sekian surat penawaran ini kami sampaikan. Atas (2)keyakinan Anda kami ucapkan terima kasih.


Hormat kami,

Pimpinan Galih Batik



Hal yang kurang maupun salah dalam surat adalah…
A. Kurang nomor kontak.
B. Letak dari dengan hormat.
C. Kurang hormat kami.
D. Penggunaan lampiran.
E. Letak logo.
10. Kata  Yang tepat untuk mengganti nomor 1 dan 2 di atas adalah…
A. Sekalian dan yakin
B. Kalian dan percaya
C. Demikian  dan keyakinan
D. Sekian dan yakin
E. Demikian dan kepercayaan









DEBAT

1.
Hutan Menjerit Manusia Menangis
Moderator: Saat ini semakin banyak hutan yang menjadi lahan pembuatan Mall ataupun gedung modern lainnya. Semua ini dilakukan untuk kepentingan moderenisasi negara, bagaimana membuat masyarakat yakin dengan tujuan kalian.
Silakan dari tim pembangunan gedung untuk berbicara baru setelah itu dilanjutkan oleh tim peduli lingkungan.
Tim Pembangunan: Negara Indonesia merupakan negara berkembang yang dimana jika tidak mengikuti perkembangan jaman tentu saja akan membuat Indonesia semakin tertinggal. Satu-satunya jalan adalah ikut berusaha maju dan menyesuaikan jaman.
Tim Peduli Lingkungan: Namun tidak berarti kehidupan manusia di massa yang akan datang tidak dipikirkan. Jika hutan terus ditebang, hutan akan menjerit dan manusia akan menangis akhirnya.
Tim Pembangunan: Seperti yang kami bilang di surat perjanjian bahwa tidak semua lahan hutan akan dibuat Mall, hanya sebagian saja.
Tim Peduli Lingkungan: Itu selalu janji yang kalian ucapkan tetapi nyatanya setelah beberapa tahun kalian perluas lagi pembangunan. Contohnya hari ini, dulu pun bicaranya hanya sebagian akhirnya mau ambil semua hutan.
Tim Pembangunan: Ini untuk kebaikan negara. Jika anda tidak peduli dengan negara anda tidak berhak tinggal di sini
Tim Peduli Lingkungan: Tetapi tidak seperti itu caranya. Lagian bukan tugas kalian menentukan saya berhak atau tidak tinggal di sini.
Moderator: Semua harap tenang dan tetap berpegang dengan peraturan bahwa tidak ada pembahasan di luar tema dan menyudutkan masing-masing pihak.

Berdasarkan teks di atas, salah satu aturan debat adalah…
A. Memberi informasi.
B. Saling membantu dalam berdebat.
C. Saling percaya antarpihak.
D. Bersatu memperoleh jalan tengah.
E. Jelas dan selalu ada moderator yang menengahi serta memandu jalannya debat.

2.  Berdasarkan teks debat di atas kedua belah pihak saling…
A. Memberi contoh
B. Memberi nasihat
C. Memberi jalan keluar
D. Menjatuhkan
E. Menguntungkan

3.  Sesuai teks di atas tema yang digunakan untuk melakukan debat adalah…
A. Ekonomi
B. Kelautan
C. Lingkungan
D. Social
E. Budaya

4. Menurut  bacaan di atas, mosi yang digunakan adalah…
A. Membuat lahan-lahan kosong menjadi bangunan.
B. Mengembangkan kemodernisasian negara dengan memperbanyak pembangunan.
C. Menjadikan lingkungan asri.
D. Mendukung adanya illegal loging.
E. Memanfaatkan kekosongan lahan untuk berbisnis.

5. Berdasarkan teks debat di atas, kemungkinan yang akan terjadi, kecuali
A. Terjadinya kesepakatan.
B. Penguatan argumen masing masing.
C. Saling menjatuhkan argumen.
D. Meyakinkan pendengar pada pendirian masing-masing.
E. Memaparkan fakta dari argumen masing-masing.

6.

Moderator: Saat ini pihak pemerintah telah menerapkan sistem full day school untuk beberapa sekolah negeri tentu saja ini menimbulkan banyak tanggapan orang tua. Bagaimanakah pihak sekolah dan orang tua menanggapi ini.
Pihak Sekolah: Pemerintah telah mengeluarkan pernyataan resmi Full Day School untuk kebaikan siswa juga. Dimana nantinya sekolah akan semakin meningkatkan jadwal KBM.
Pihak Orang Tua: Tetapi saat ini anak saya jadi sering pulang petang karena dia masih harus les. Belum lagi tambahan uang saku karena dia enggak makan di rumah. Kami orang tua murid tidak menyukai sistem ini.
Pihak Sekolah: Justru jika ditelaah lebih dalam tentu ini akan jauh lebih baik. Dimana les bisa diberhentikan karena sekolah telah menambah jam belajar.
Selain itu dari pada memberi uang jajan tambahan akan lebih baik membawakan bekal untuk anak.
Pihak Orang Tua: Loh siapa yang bisa memastikan kalau pembelajaran di sekolah dapat menggantikan les. Anak saya jadi susah bangun pagi karena sudah ke lelahan. Mereka bukan robot dan tetap butuh waktu untuk istirahat, belajar bukan yang utama.
Pihak Sekolah: Ini merupakan cara pemerintah  untuk menyiapkan perbekalan yang tepat untuk anak menyambut masa depan. Tetapi kami pihak sekolah akan berusaha menyampaikan semua masukan dan tanggapan dari orang tua.
Pihak Orang Tua: Terima kasih, kami akan merasa sangat lega jika hal itu bisa disampaikan. Namun jangan hanya janji dan akhirnya justru mala dilupakan.
Moderator: Baiklah tetap berjalan sesuai tema dan jangan mulai melenceng dan menyindir pihak lawan. Jika tidak maka debat akan diberhentikan.


Berdasarkan teks di atas, siapakah pihak yang berdebat?
A. Orang tua dan sekolah.
B. Moderator dan sekolah.
C. Orang tua dan moderator.
D. Netral dan afirmasi.
E. Oposisi dan netral.

7. berdasarkan bacaan di atas, tema yang menjadi pokok dalam debat tersebut adalah…
A. Social.
B. Pendidikan
C. Budaya.
D. Otomotif
E. Ekonomi.

8. Perdebatan di atas mencangkup mosi yaitu..
A. Perekonomian kian meningkat.
B. Kebudayaan kian menyusut.
C. Sistem fullday school di sebagian sekolah negeri.
D. Social para remaja kini menurun.
E. Menjadi otomotif bukan halyang patut diremehkan.

9.
Moderator: Saat ini Gadget sudah tidak dapat dilepaskan dari kehidupan. Bagaimana pendapat kalian?
Kontra: Tentu saja gadget itu penting tapi ada baiknya itu lebih dibatasi, sehingga tidak akan menimbulkan hal yang tidak diinginkan.
Dimana saat ini banyak sekali kecelakaan terjadi karena berkendara dengan menggunakan gadget ataupun berjalan sambil fokus di gadget.
Pro: Itu sebenarnya kembali kepada individu apakah mampu mengendalikan diri untuk menggunakan gadget. Seperti yang kita ketahui gadget memang tidak dapat dilepaskan dari kehidupan saat ini.

Kontra: Memang benar kehidupan saat ini tidak dapat lepas dari gadget dan gadget memang memberi banyak hal positif namun tidak dapat dipungkiri gadget juga memiliki begitu banyak dampak negatif.
Pro: Makannya tadi saya bilang, kembali kepada orangnya. Apakah dapat mengendalikan diri dan tidak dikendalikan gadget. Gadget itu yang alat bukan kita jadi kembali apakah kita mampu membuat alat tersebut terkendali.



Berdasarkan teks bacaan di atas, apa yang , menjadi mosi dalam debat?
A. Canggihnya anak-anak jaman sekarang.
B. Banyaknya informasi dari gadget.
C. Berkembang jaman gadget semakin canggih.
D. Generasi sekarang kian merunduk karena gadget.
E. Menjadi generasi cemerlang.

Melihat tekls debat di atas, siapakah pihak yang berdebat?
A. Moderator dan MC.
B. Netral dan moderator.
C. Moderator dan pro.
D. Pro dan netral.
E. Pro dan kontra.

Monday, 16 March 2020

UNBK TAHUN 2019 DAN PEMBAHASANNYA

UNBK TAHUN 2019 DAN PEMBAHASANNYA




PEMBAHASAN

 

ULANGAN HARIAN BERSAMA BAHASA INDONESIA KELAS X SEMESTER II

PEMERINTAH DAERAH PROVINSI JAWA BARAT
DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN
ULANGAN HARIAN BERSAMA BAHASA INDONESIA KELAS X SEMESTER II


I. Pilihlah huruf A, B, C, D, atau E pada jawaban yang paling benar!
1. Struktur teks negosiasi adalah ....
A. orientasi, penawaran, pengajuan, dan persetujuan
B. orientasi, pengajuan, penawaran, dan persetujuan
C. pengajuan, penawaran, orientasi, dan persetujuan
D. penawaran, orientasi, pengajuan, dan persetujuan
E. pengajuan, orientasi, penawaran, dan persetujuan

2. Yang bukan unsur-unsur pembangun teks negosiasi yaitu....
A. Partisipan
B. Perbedaan kepentingan dari kedua belah pihak
C. Persamaan kepentingan dari kedua belah pihak
D. ada pengajuan dan penawaran
E. persetujuan atau kesepakatan

3. Proses tawar-menawar dengan jalan berunding guna mencapai kesepakatan bersama antara satu pihak dan pihak yang lain disebut....
A. tanya jawab B.  debat C. diskusi
D. negosiasi E. bercakap-cakap

4. Bacalah paragraf berikut!
Di Indonesia, banyak pengendara kendaraan bermotor. Jika pengendara melakukan pelanggaran, tentu pihak berwajib akan menilangnya. Pengendara kendaraan bermotor perlu mengetahui prosedur penilangan. Berikut ini yang harus Anda perhatikan ketika dikenakan surat bukti pelanggaran berlalu lintas. Dengan memerhatikan hal ini, Anda tidak akan dirugikan dan akan mengetahui sanksi pelanggaran sesuai dengan peraturan.
Konjungsi yang menyatakan hubungan syarat terdapat pada kalimat ....
A. 1       B.  2       C.  3       D.  4       E.  5

5.  “Perusahaan kami dan perusahaan Bapak telah cukup lama bekerja sama. Harga yang Bapak tawarkan, kami rasa masih terlalu tinggi jika diberikan pada rekanan lama.”
Kutipan teks negosiasi tersebut termasuk bagian struktur negosiasi yaitu ....
A. Pembukaan D.  penyelesaian masalah
B. pengajuan E.   persetujuan
C. penawaran

6. Prinsip utama dalam sebuah negosiasi adalah ....
A. kemitraan-setara
B. kesadaran secara sukarela untuk bernegosiasi
C. kekuatan yang relatif seimbang
D. mengorbankan kepentingan pihak lain
E. kompromi saling menyalahkan

7. Bacalah kutipan berikut!
Siswa : “Selamat pagi, Pak.”
Guru : “Selamat pagi. Ada apa?”
Siswa : “Saya mau mengumpulkan tugas minggu lalu yang tidak sempat saya kumpulkan.”
Guru : “Tidak bisa, waktu sudah habis. Mengapa baru mengumpulkan?”
Siswa : “Minggu lalu saya tidak hadir. Nenek saya meninggal.”
Guru : “Saya tidak percaya. Kamu bohong sama bapak!”
Siswa : “Kalau Bapak tidak percaya, Bapak bisa mengecek di buku piket. Surat saya ada di sana.”


Guru : (ambil surat di buku piket) “Baiklah, saya terima   tugas kamu. Lain kali, jangan terlambat!”

Hal utama yang disepakati dalam teks tersebut adalah....
A. ketidakhadiran siswa pada pelajaran
B. kesediaan guru menerima tugas siswa
C. kelalaian siswa terlambat mengumpulkan tugas
D. alasan siswa tidak masuk sekolah
E. pemberian sanksi terhadap siswa malas

8. Bacalah paragraf berikut!
Di meja sudut sebelah kiri kepala tempat tidur, beberapa buku fiksi berdiri dalam jajaran tegak. Sebuah majalah wanita terbuka pada bagian tengah dan separo halamannya terjuntai dari batas meja. Sementara, di meja sudut kanan, dalam kelindapan cahaya, samar-samar tampak tumpukan majalah berita, sebuah asbak porselen warna putih, dan lampu baca yang padam.
Paragraf tersebut termasuk ke dalam jenis paragraf yang dikembangkan secara ....
A. deskripsi B. narasi C. Argumentasi
D. eksposisi E. persuasi

9.         Tidur yang berkualitas sangat baik bagi kesehatan manusia. Dalam aktivitas ini, tubuh memusatkan sebagian energinya untuk proses penyegaran dan asimilasi zat makanan, regenerasi sel, juga detoksifikasi. ....
Kalimat kesimpulan yang tepat untuk melengkapi paragraf tersebut adalah...
A. Tidur yang berkualitas memang sangat dianjurkan oleh pakar kesehatan atau dokter.
B. Oleh sebab itu, ingatlah bahwa tidur itu sangat baik bagi kesehatan manusia.
C. Jadi, dengan tidur nyenyak tubuh mampu menyembuhkan penyakit.
D. Jadi, tidur merupakan salah satu aktivitas manusia yang penting untuk kesehatan.
E. Oleh karena itu, tidurlah tepat waktu dan bangun tidak tergesa-gesa akan menyehatkan kita.

10. Kalau Anda gemar tanaman hias, tentu Anda mengenal dengan baik cara menanam dan merawatnya dalam taman. Pada dasarnya, proses merawat tanaman di taman sama dengan proses merawat anak dalam keluarga. Pada tanaman, diperlukan keterampilan mengolah tanah dan memberi pupuk, serta memberi perhatian khusus yaitu menyirami tepat waktu. Begitu pula dengan merawat anak, diperlukan kemampuan memberi makanan bergizi, pembentukan kepribadian serta memberi kasih sayang agar kelak anak tumbuh dengan sehat dan bermoral baik.
Kalimat simpulan yang tepat untuk paragraf analogi tersebut adalah....
A. Jika anak diajari segala sesuatu yang baik, akan baik hasilnya tanaman pun demikian adanya.
B. Oleh sebab itu, dalam merawat tanaman dan merawat anak harus memiliki keterampilan khusus.
C. Dengan demikian sang perawat harus memiliki keterampilan khusus di bidangnya masing-masing.
D. Jadi, merawat tanaman maupun merawat anak sama-sama memerlukan keterampilan dan perhatian.
E. Jadi merawat tanaman dan membesarkan anak adalah tugas sang perawat dengan penuh kasih sayang.
11. Bensin merupakan jenis bahan bakar apa bila terkena api akan mudah terbakar. Demikian juga minyak tanah, termasuk bahan bakar yang mudah terbakar. Solar pun demikian pula halnya, bila terkena api akan mudah terbakar. Berdasarkan pernyataan tersebut dapat ditarik kesimpulan generalisasi yaitu…
A. semua jenis bahan bakar apabila terkena api akan mudah terbakar.
B. api akan membakar semua benda di sekitar kita.
C. Bensin akan terbakar bila mengenai api, tapi solar tidak terbakar.
D. Minyak tanah dan solar tidak dapat terbakar.
E. Minyak tanah dan solar sulit untuk dapat terbakar.

12.                 Beberapa pohon tanaman hias di halaman depan rumah itu setiap hari disiram dan pada waktu tertentu tidak terlewatkan diberi pupuk. Meskipun daunnya tumbuh subur, tanaman itu tidak mendapat sinar matahari karena terhalang oleh pohon-pohon kayu yang besar, yang ditanam di tepi pagar depan rumah. Sementara itu, tanaman hias sejenis yang ditanam di samping rumah mendapat sinar matahari dan tumbuh subur serta berbunga indah.
Kalimat yang berupa akibat yang tepat untuk melengkapi paragraf tersebut adalah...
A. Akibatnya, tanaman hias di halaman depan rumah tidak berbunga.
B. Akibatnya, tanaman yang berbunga indah semua ditanam di samping rumah.
C. Agar tanaman hias itu tumbuh subur dan berbunga perlu diberi pupuk bunga.
D. Jadi, pohon kayu besar di tepi jalan ditebang agar tanaman hias mau berbunga.
E. Akibatnya, tanaman hias hanya mau berbunga bila mendapat sinar matahari.

13.         Keluarga kami mempunyai kebiasaan rutin memanfaatkan liburan hari Minggu. Pada mulanya, kami harus bangun pagi-pagi untuk melakukan olahraga bersama. Biasanya diawali dengan lari pagi keliling kompleks perumahan. Kemudian, kami sarapan bersama. Kegiatan lalu membantu memasak. Sejak semua beres, ibu dan ayah tidak membolehkan kami untuk menikmati acara televisi.
Konjungsi (kata penghubung) yang tepat untuk mengganti kata yang bercetak miring adalah....
A. mula-mula, lalu, berikutnya, sesudah
B. pertama, setelah itu, selanjutnya, sebelum
C. kesatu, sesudahnya, berikutnya, setelah
D. mula-mula, lalu, setelah itu, akhirnya
E. awalnya, selanjutnya, berikutnya, ketika

14. Pernyataan yang menggunakan kata bermakna denotasi adalah...
A. Para tikus kantor seharusnya dihukum mati.
B. Dona sibuk mengukir prestasi
C. Cerita itu telah digaraminya
D. Inem wanita berdarah dingin
E. Ia meninggal terkena anak panah

15. Pernyataan yang menggunakan kata bermakna konotasi adalah...
A. Ayah membeli kambing hitam di pasar.
B. Kakak membuat meja hijau untuk temannya.
C. Orang tuamu banting tulang cari uang, tapi kamu sekolah aja sangat malas.
D. Tangan adik terbakar, ketika bermain api.
E. Mukidi sedang duduk di kursi goyang.
 
16. Gerakan ... harus bisa menyatukan bangsa Indonesia. Negara indonesia adalah negara yang ... walaupun negara kita punya banyak ....
Kata baku yang tepat untuk melengkapi kalimat rumpang tersebut adalah ....
A. kebhinekaan, mempesona, hutang
B. kebhinekaan, mempesona, utang
C. kebinekaan, memesona, utang
D. kebinekaan, mempesona, hutang
E. kebhinekaan, memesona, hutang

17.         Setiap hari ...., siswa laki-laki wajib melaksanakan sembahyang berjamaah di masjid. Hal ini dilakukan oleh guru dan siswa karena guru sebagai .... bagi siswanya. Ketentuan ini belum ada yang .... dari tahun ke tahun.
Kata baku yang tepat untuk mengisi bagian rumpang dalam paragraf di atas adalah....
A. Jum’at, tauladan, merubah
B. Jum’at, teladan, merubah
C. Jum’at, teladan, mengubah
D. Jumat, teladan, merubah
E. Jumat, teladan, mengubah

18.         Saya adalah seorang ... perusahaan terkenal. Salah satu ... saya di Yogya adalah berjalan kaki di sepanjang Jalan Malioboro. Keluar masuk toko yang memajang barang-barang dengan ... ekspor.
Penulisan kata serapan yang sesuai EBI (Ejaan Bahasa Indonesia) pada kalimat yang rumpang adalah ….
A. menejer, aktivitas, kualitas
B. manajer, aktifitas, kwalitas
C. manajer, aktifitas, kualitas
D. manager, aktivitas, kwalitas
E. manajer, aktivitas, kualitas

19. Penulisan kalimat yang memakai imbuhan secara tepat adalah...
A. Ilmiawan itu telah menemukan vaksin pencegah flu.
B. Penanda  tanganan perjanjian dilakukan di sekolah.
C.  Saya bertanggung  jawab pada masyarakat Ciomas.
D. Dia yang harus menanda tangani surat pernyataan itu.  
E. kita harus mensukseskan ujian nasional dengan  jujur.

20. Barang siapa yang terlambat agar supaya menghadap guru piket.
Kalimat yang efektif untuk memperbaiki pengumuman tersebut adalah....
A. Siapa yang terlambat, segeralah menghadap guru piket.
B. Yang merasa terlambat harap melapor ke guru piket.
C. Sebaiknya yang terlambat cepat lapor ke guru piket.
D. Agar supaya yang terlambat melapor kepada guru piket.
E. Yang terlambat agar melapor ke guru piket.


II. Kerjakan Soal Uraian di bawah ini dengann tepat!

21. Buatlah sebuah teks negosiasi berbentuk narasi!
22. Mosi: Nilai tinggi walaupun hasil menyontek.
Buatlah pendapat tentang mosi di atas!