Thursday, 13 February 2014

melengkapi dialog drama



Bacalah penggalan drama berikut ini!
Ibu       : (Tidak menoleh benar) Malam lebaran Narto, dengarlah tabuh itu bersahut-sahutan. Pada malam
                 lebaran seperti ini dia pergi, pergi dengan tidak meninggalkan kata.
Gunarto            : (Agak kesal) Ayah?
Ibu       : Keesokan harinya, hari Lebaran, sesudah sembahyang aku memaafkan dosanya.
Gunarto            : Kenapa Ibu ingat juga waktu yang lampau,
Ibu       : (Memandang Gunarto) Aku merasa ia masih ingat kita Gunarto.

1.  Pernyataan yang tepat untuk melengkapi dialog drama di atas adalah …
A.   tidak mengingat Ayah tercinta.
B.    sudah melupakan orang yang sangat kita cintai.
C.   mengingat kepada orang yang tak pernah lagi mengingat kita.
D.   masa-masa indah bersama Ayah.
E.    (Tersenyum sambil memandang ke luar)
Jawab : C
Dialog Gunarto pada penggalan drama tersebut mengungkapkan kekesalannya terhadap ayahnya yang dianggapnya telah melupakan keluarganya

No comments:

Post a Comment