Friday, 3 December 2021

Menemukan Hal yang dilaporkan dalam kutipan teks laporan hasil observasi


1.     Cermatilah kutipan teks di bawah ini!

 

Gamelan Jawa, Gamelan Bali, dan Gamelan Sunda memiliki perbedaan karakteristik tempo. Gamelan Jawa memiliki nada yang lebih lembut dan slow, sedangkan gamelan Bali dimainkan dengan tempo yang lebih cepat. Hal ini berbeda pula dengan gamelan Sunda yang sangat mendayu-dayu dan didominasi suara seruling. Perbedaan alat dan karakteristik gamelan, baik Jawa, Bali, maupun Sunda, mengindikasikan bahwa setiap daerah memiliki pandangan hidup dan budaya yang berbeda. Pandangan tersebut diekspresikan melalui gamelan. Dengan mempelajari ketiga jenis gamelan tersebut, kita akan semakin mencintai keberagaman budaya Indonesia.

 

Hal yang dilaporkan pada paragraf tersebut adalah ...

A. Keindahan suatu gamelan patut diekspresikan agar dapat dipandang atau diapresiasi.

B. Masyarakat Jawa, Bali, dan Sunda memandang gamelan sebagai budaya yang diekspresikan.

C. Ketiga jenis gamelan di Indonesia memiliki pandangan yang berbeda yang perlu diekspresikan.

D. Perbedaan alat dan karakteristik masyarakat Jawa, Bali, dan Sunda diekspresikan melalui gamelan.

E Pandangan hidup dan budaya masyarakat Jawa, Bali, dan Sunda diekspresikan melalui gamelan.

 

E

Thursday, 2 December 2021

Melengkapi kalimat yang tepat untuk melengkapi kutipan

 Bacalah kutipan berikut!


Entah karena apa pagi itu orang-orang Desa Thongthong berlarian ke sana kemari. Sesungguhnya apa yang mereka cari. Tak seperti biasanya, masyarakat Thongthong itu hampir semuanya berhamburan ke perkebunan sebelah barat desa. Para petani, pedagang, buruh bangunan, pekerja pabrik, pegawai negeri, bahkan para pelajarnya hari itu mereka tidak ada yang berangkat kerja maupun sekolah. Sekali-kali tampak mereka mendongakkan kepala mereka ke arah pepohonan.


"Cepat ke sini, itu burungnya kelihatan. Sekarang ada di atas mahoni." ujar seseorang.


"Ya, tenang saja. ayo, jangan berisik. Takutnya si Miliar akan terbang." kata seseorang yang lain, masih sambungnya,"Heii hati-hati jangan berisik. Lebih baik beberapa orang saja. Jangan sampai si Miliar terbang!"


"Siyap", sambung orang lain lagi.


"Yang penting, jangan lupa, nanti kalau si Miliar ketangkap", teriak orang-orang nyaris bersamaan.


"Okeee," sambung yang lain lagi.


Karena mereka sangat berisik maka si Miliar pun terbanglah..... Penduduk Thongthong berupaya menangkapnya. Namun, binatang mungil lucu itu tak memedulikan mereka.


Kalimat yang tepat untuk melengkapi kutipan tersebut adalah ...


A. Saat ini burung harapan desa itu terbang masih di sekitar mereka.

B. Sekali ini burung impian Desa Thongthong mengejek mereka.

C. Kali ini burung yang konon bernilai milyaran itu terbang jauh.

D. Apa daya burung bernilai milyaran itu terbang pergi saja.

E. Ternyata burung sialan itu tak mau ditangkap mereka.


Kunci jawaban D


Perhatikan kalimat sebelumnya dan sesudah. Opsi yang paling tepat untuk bagian rumpang tersebut adalah D Apa daya burung bernilai milyaran itu terbang pergi saja.





Menganalisis pihak yang dituju oleh penulis dalam kutipan tajuk wacana

 Cermati kutipan editorial berikut dengan baik!


(1)Di sini pemilihan tema tayangan menjadi sangat penting. (2)Orang tua harus menghindarkan tayangan atau game berbau kekerasan dari anak-anak. (3)Karena tayangan tersebut secara jangka panjang bisa menumbuhkan karakter yang keras kepada anak. (4)Kedua, faktor eksternal, yakni lingkungan sekitar termasuk sekolah. (5)Selain keluarga, anak juga berinteraksi di lingkungan rumahnya.


Pihak yang dituju oleh penulis dalam kutipan tajuk wacana tersebut adalah....

A. masyarakat

B. orang tua

C. pemerintah

D. sekolah

E. lembaga


Kunci jawaban B


Pihak yang dituju oleh penulis dalam kutipan tajuk wacana  di atas adalah orang tua. Pihak yang ditujukan adalah pihak yang terlibat secara langsung.

Membandingkan isi dua pantun

 

Bacalah dua pantun berikut!  Pantun 1  Kelapa gading buahnya banyak  Lebat berjurai di pangkal pelepah Bila berunding sesama bijak  Kusut selesai, sengketa pun sudah  Perbedaan isi pantun tersebut adalah ...  Pantun 1  A.  Bila bermusyawarah harus bijaksana agar Jika iman kuat penderitaan hidup terasa ringan.  perselisihan selesai dengan baik. B. Hidup hendaknya penuh dengan sabar dan penuh pertimbangan.  C Benang kusut tidak akan terurai jika orang tuanya tak bijaksana.  D Segala persengketaan akan diatasi jika masyarakatnya penyabar.  E. Perundingan yang diikuti orang-orang baik maka akan selesai dengan lancar.  Pantun 2  Pulau Bintan di Selat Melaka  Dekatlah dengan Pulau Penyengat Kalau iman melekat di dada  Berat dan ringan tidak mengumpat  Pantun 2  Jika iman sudah melekat di dada maka tidak mengumpat.  Berat dan ringan sama dipikul pertanda iman kuat.  Tidak mengumpat di kala menderita tanda iman melekat.  Keimanan seseorang akan tampak pada tingkah-lakunya.
Kunci jawaban E

Kita cermati isi kedua pantun di atas.
Isi pantun yang pertama sebagai berikut.

Bila berunding sesama bijak
Kusut selesai, sengketa pun sudah.

Arti dari isi pantun tersebut adalah perundingan yang diikuti orang-orang baik maka akan selesai dengan lancar.

Isi pantun ke-2 adalah:

Kalau iman melekat di dada
Berat dan ringan tidak mengumpat

Isi pantun tersebut adalah keimanan seseorang akan tampak pada tingkah lakunya.

Menganalisis Amanat yang terdapat dalam kutipan karya sastra

 Bacalah kutipan cerpen berikut!


"Seharusnya yang berterima kasih itu pemerintah, Ivan. Kau dan komunitasmu yang mencetuskan ide ini, anggota geng motor yang stereotipnya sering membuat onar. Tapi kau berhasil mengubah pandangan kami. Saya aja nggak nyangka ada 900 warga yang ikut Hari Kuuyuan ini."


Sebenarnya ini bukan ide saya Pak. Sekitar sebulan lalu saya melihat anak kecil berenang di sungai ini saat hujan. Saya menegurnya karena berbahaya, tapi dia bilang dia sedang kukuyuan, terus saya melihatnya memungut sampah. Saya langsung tertohok. Saya baru melihat ada anak kecil yang peduli dengan lingkungan sekitarnya. Kalau kita menemukannya di sini, kita harus berterima kasih padanya, Pak."


"Masya Allah. Saya ingin memberinya santunan. Semoga saja kau masih mengingat wajahnya."


"Saya masih ingat kok." (Pretty Angelia, Kukuyuan)


Amanat yang terdapat dalam kutipan tersebut adalah ....


A. Sebaiknya kita membersihkan sampah di lingkungan sungai.

B. Sebaiknya kita mengucapkan terima kasih kepada seseorang. 

C. Seorang anak kecil mampu menyadarkan kita untuk berbuat baik.

D. Seorang anak kecil yang memungut sampah karena ia anak pemulung. 

E. Pejabat yang akan memberikan santunan kepada anak kecil yang berjasa.


Kunci jawaban: C

Jawaban soal tersebut mengerucut pada opsi A atau C. Jawaban yang benar adalah C.

Amanat adalah pesan penulis yang ingin disampaikan kepada pembaca. Pesan penulis yaitu sebaiknya kita membersihkan sampah di lingkungan sungai.

Kalau kita perhatikan opsi A adalah jawaban yang kurang tepat. Opsi tersebut bukan merupakan amanat. Opsi tersebut adalah nilai-nilai yang bisa kita gunakan untuk sehari-hari.


Tuesday, 30 November 2021

Kumpulan soal bahasa Indonesia kelas X semester 1

 Bacalah teks laporan hasil observasi berikut ini dengan cermat!



(1)Terumbu karang adalah salah satu ekosistem utama pesisir dan laut yang dibangun terutama oleh biota laut penghasil kapur khususnya jenis-jenis karang batu dan algae berkapur. (2)Ekosistem ini memiliki nilai ekologis yang tinggi sebagai habitat bagi berbagai biota laut. (3)Sebagai salah satu wilayah di Indonesia yang terkenal akan kecantikan bawah lautnya, Karimunjawa memiliki ekosistem terumbu karang yang cukup luas dan juga menjadi ekosistem utama di Taman Nasional tersebut. (4)Taman Nasional Karimunjawa mempunyai total luas kawasan sebesar 111.625 hektare dengan wilayah perairan mendominasi seluas 110.117 hektare.(5) Citra satelit menunjukkan bahwa luasan ekosistem terumbu karang di Taman Nasional Karimunjawa mencapai 713,11 hektare.


Sumber: https://www.greenpeace.org/indonesia/publikasi/1341/laporan-kerusakan-terumbu-karang-karimunjawa/


Soal nomor 1. 

Kalimat yang menunjukkan definisi terdapat pada nomor


A. (1)

B. (2)

C. (3) 

D. (4)

E. (5)


Soal nomor 2. 

Pernyataan yang sesuai dengan isi kutipan laporan hasil observasi di atas adalah....


A. Nilai ekonomis terumbu karang sangat tinggi sebagai tempat hidup biota laut lainnya.


B. Batu karang dapat menjadi tempat perlindungan bagi biota laut lainnya. 


C. Terumbu karang merupakan salah satu spesies yang termasuk dalam jenis batu karang dan algae berkapur.


D. Terumbu karang dibangun oleh biota laut penghasil kapur, khususnya jenis batu karang dan algae berkapur.


E. Pulau Karimunjawa sebagai tujuan wisata memiliki keindahan terumbu karang yang sudah terkenal di dunia.




Soal nomor 3

Bacalah teks laporan hasil observasi berikut dengan cermat!


Pelestarian in situ yaitu suatu upaya  pelestarian sumber daya alam hayati di habitat atau tempat aslinya. Hal itu dilakukan dengan pertimbangan karakteristik tumbuhan atau hewan tertentu sangat membahayakan kelestariannya apabila dipindahkan ke tempat lainnya, misalnya suaka margasatwa untuk badak bercula satu di Taman Nasional Ujung Kulon, Jawa Barat.


Pernyataan yang sesuai dengan isi laporan. tersebut adalah


A. Pelestarian in situ disebut juga dengan suaka margasatwa.


B. Pelestarian in situ terletak di Jawa Barat. 


C. Taman Nasional Ujung Kulon, Jawa Barat merupakan pelestarian in situ. 


D. Hewan dan tumbuhan akan mati bila dipindahkan ke tempat aslinya. 


E. Tumbuhan atau hewan dengan karakteristik tertentu harus dipindahkan ke taman nasional.




Soal nomor 4


Perhatikan kutipan berikut!


Perangkat keras komputer yang kita kenal bisa digolongkan dalam tiga kelompok yaitu peranti masukan (input device), peranti pengolah (processing unit), dan peranti keluaran (output device).


Peranti masukan adalah peralatan yang kita gunakan untuk memasukkan data ke komputer, seperti keyboard, mouse, dan scanner.


Peranti pengolah adalah peralatan yang melakukan pengolahan data menjadi informasi, atau yang menjadi "otak" mesin komputer dalam melaksanakan perintah yang diberikan. Peranti pengolah ini sering disebut CPU (central processing unit/unit pengolah pusat) atau disebut juga prosesor.


Peranti keluaran adalah peralatan yang digunakan untuk menampilkan informasi hasil olahan komputer, seperti monitor, printer, dan speaker.


Hal penting yang terdapat dalam kutipan buku di atas adalah.....


A. perangkat keras komputer dibedakan menjadi tiga kelompok, yaitu peranti masukan, peranti pengolah, dan peranti keluaran 


B. komputer digunakan untuk mempermudah pekerjaan administrasi karena memiliki fitur-fitur yang sesuai


C. setiap peranti dalam komputer disusun sedemikian rupa agar membentuk satu kesatuan yang sistematis


D. peranti keluaran merupakan salah satu peranti dari komputer yang digunakan untuk menampilkan informasi hasil olahan 


E. CPU merupakan bagian komputer yang sering disebut dengan otak komputer karena semua data ada dalam CPU.


Soal nomor 5

Bacalah teks berikut ini dengan cermat!

(1) Telah dikatakan bahwa polusi air  merupakan penyebab kematian dan penyakit yang utama di dunia. (2) Tercatat, terjadi kematian lebih dari 14.000 setiap harinya akibat polusi air. (3) Diperkirakan 700 juta orang India tidak memiliki akses ke toilet, dan 1.000 anak di India meninggal karena penyakit diare setiap hari. (4) Sekitar 90% kota-kota di Cina menderita polusi air hingga tingkatan tertentu, dan hampir 500 juta orang tidak memiliki akses lagi terhadap air minum yang aman. (5) Di tambah lagi selain polusi air merupakan masalah akut di negara berkembang, negara-negara industri (maju) masih berjuang dengan masalah polusi juga.


Verba penghubung dalam paragraf tersebut terdapat pada kalimat nomor....


A. (1) dan (2) 

B. (1), (2), dan (3)

D. (3), (4), dan (5)

E. (1) dan (5)

C. (2), (3), dan (4)


Kutipan buku untuk soal nomor 6 dan 7.

 

Cerita anak terjemahan merupakan cerita anak berbahasa asing yang diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia. Cerita anak terjemahan disebut teenlite atau teen literature. Sekarang ini cerita anak terjemahan berkembang pesat di Indonesia. Bahkan, dapat dikatakan bahwa genre novel yang tengah populer pada masa ini adalah cerita anak terjemahan. Buktinya, karya fiksi teenlite ini dicetak hingga berulang-ulang.


Sumber: Realtas Kehidupan dalam Cerita Anak



Soal nomor 6

Gagasan pokok yang terdapat dalam kutipan buku tersebut terdapat dalam kalimat.....


A pertama

B. kedua 

C. ketiga

D. keempat

E. kelima



Soal nomor 7

Pernyataan yang sesuai dengan isi buku tersebut adalah.... 

A. Cerita anak terjemahan sangat populer di kalangan anak-anak.


B. Cerita anak terjemahan merebak karena remaja lebih suka fiksi dari luar negeri. 


C. Peristiwa yang terdapat dalam teenlite sangat menarik.


D. Cerita anak terjemahan merupakan cerita fiktif berbahasa asing yang di terjemahkan. 


E. Teenlite sangat sulit dimengerti karena berasal dari cerita berbahasa asing.


Soal nomor 8

Bacalah teks berikut ini dengan cermat!


Untuk membentuk sedotan menjadi daun, dan mahkota bunga dapat mencontoh atau menjiplaknya dari pola dasar yang telah disiapkan sebelumnya. Kemudian, serut menggunakan sisir gerigi untuk membuat mahkota bunga sehingga bentuk lekukan dan goresan yang dihasilkan dapat mempertegas bentuk model.


Efek lain dari penyerutan ini adalah untuk menyamarkan bahan dasar plastik atau sedotan menjadi tidak kaku dan memberi kesan alami. Namun, tidak semua pola sedotan harus diserut. Ada beberapa pola yang cukup dibentuk dengan ditekan.


Sumber: Barkreasi dengan Sedotan, Maya S.


Pokok isi kutipan buku di atas menyatakan... 

A. pembentukan sedotan menjadi daun dan mahkota 


B. adanya efek serutan pada plastik 


C. bentuk pola dasar dalam membentuk daun dan mahkota 


D. fungsi sedotan dalam membentuk mahkota bunga


E. sedotan sebagai bahan membuat bunga plastik


Teks untuk soal nomor 9 dan 10.


MEDAN- Luas lahan pertanian di sejumlah provinsi sentra produksi padi terus mengalami penurunan. Hal ini disebabkan oleh maraknya alih fungsi lahan dari pertanian menjadi industri, permukiman, hingga fasilitas instansi pemerintah seiring pemekaran daerah. Seperti dilansir kantor berita Antara, Dinas Pertanian Provinsi Sumatra Utara mencatat luas lahan pertanian berdasarkan data per tahun 2014 adalah 449.213 hektare (ha). Luas tersebut terdiri dari sawah irigasi 280,960 ha dan sawah nonirigasi 168.253 ha.


Soal nomor 9

Pernyataan yang sesuai dengan isi paragraf tersebut adalah... 

A. Luas lahan pertanian di sejumlah provinsi sentra produksi padi terus mengalami penurunan. 


B. Luas lahan pertanian semakin mengecil karena ada pembangunan gedung pemerintahan.


C. Luas sawah irigasi di beberapa daerah semakin menurun.


D. Luas areal persawahan dibagi menjadi dua, meliputi sawah irigasi dan sawah nonirigasi. 


E. Penurunan jumlah areal persawahan di Sumatra Utara disebabkan karena petani tidak mau menggarap lahan.


Soal nomor 10. 

Kutipan teks eksposisi tersebut merupakan bagian.

A. tesis.

B. konflik

C. referensi

D. argumentasi

E penegasan pendapat


Soal nomor 11. 

Bacalah paragraf berikut!


(1) Nasi jumlang merupakan salah satu makanan di Cirebon. (2) Nasi ini dibungkus daun jati dengan lauk yang bisa dipilih sendiri. (3) Daging, empal, tahu goreng, usus goreng tersedia di warung yang menjual nasi ini. (4) Sejumlah penikmat merasakan kelezatannya pada pagi hari. (5) Anda yang belum mencoba pasti penasaran.


Kalimat berisi opini dalam paragraf tersebut ditunjukkan pada nomor....


A. (1) dan (2)

B. (2) dan (3) 

C. (3) dan (4)

D. (4) dan (5) 

E. (1) dan (5)


Teks eksposisi untuk soal nomor 12 dan 13.


Pemerintah memberikan tenggat kepada Apple Corps agar membangun pusat penelitian dan pengembangan di Indonesia. Hal ini merupakan bagian dari penerapan ketentuan mengenai kandungan lokal untuk telepon seluler generasi keempat yang akan diterapkan awal Januari 2017.


Jika sampai tenggat yang diberikan produsen ponsel premium asal AS itu tidak memenuhi ketentuan mengenal kandungan lokal. produknya tidak boleh beredar di Indonesia.


Kalau kita lihat lebih jauh soal kandungan lokal, ini merupakan isu lama yang tak kunjung tuntas. Polemik yang cukup panjang mengenal format regulasi tingkat kandungan dalam negeri atau TKDN pada telepon seluler generasi keempat (4G) berujung pada tiga pola perhitungan. Pola pertama, TKDN yang berfokus manufaktur dengan bobot manufaktur 70%, pengembangan 20%, dan aplikasi 10%. Pola kedua, TKDN dengan fokus aplikasi dengan bobot manufaktur 10%, pengembangan 20%, dan aplikasi 70%. Ketiga, TKDN investasi yang bobotnya bergantung pada besarnya investasi yang ditanamkan oleh produsen dari luar negeri.


Sumber: http://koran bisnis.com/read/20161110 245/601021/menyoal-kandungan-lokal


Soal nomor 12. 

Kalimat berisi fakta yang sesuai dengan teks eksposisi tersebut adalah....


A. Polemik yang cukup panjang mengenai format regulasi tingkat kandungan dalam negeri atau TKDN pada telepon seluler generasi keempat (4G) berujung pada tiga pola perhitungan.


B. Kalau kita lihat lebih jauh soal kan dungan lokal, ini merupakan isu lama yang tak kunjung tuntas.


C. Pemerintah akan segera mencabut izin Apple Corps jika mereka tidak segera bekerja cepat. 


D. Produsen luar negeri sebaiknya segera membuat perhitungan jika izinnya tidak ingin dibekukan. 


E. Pemerintah mengimbau kepada Apple Corps agar membangun pusat penelitian dan pengembangan di Indonesia.


Soal nomor 13. 

Pendapat penulis terdapat dalam kalimat...


A. Pemerintah memberikan tenggat kepada Apple Corps agar membangun pusat penelitian dan pengembangan di Indonesia. 


B. Hal ini merupakan bagian dari penerapan ketentuan mengenai kandungan lokal untuk telepon seluler generasi keempat yang akan diterapkan awal Januari 2017. 


C. Jika sampai tenggat yang diberikan produsen ponsel premium asal AS itu tidak memenuhi ketentuan mengenai kandungan lokal, maka produknya tidak boleh beredar di Indonesia.


D. Kalau kita lihat lebih jauh soal kandungan lokal, ini merupakan isu lama yang tak kunjung tuntas.


E. Pola pertama TKDN yang berfokus manufaktur dengan bobot manufaktur 70%, pengembangan 20%, dan aplikasi 10%.




Teks eksposisi untuk soal nomor 14 dan 15.


Dewasa ini media dan sumber belajar semakin tanpa batas. Kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi bidang informasi telah memperluas media untuk memperoleh ilmu pengetahuan. Filosofi 'alam terkembang jadikan guru' benar-benar menjadi sebuah fenomena nyata dalam kehidupan manusia sehari-hari. Orang begitu mudah memperoleh informasi yang dibutuhkan. Adanya media jaringan internet yang menyediakan sumber belajar tanpa batas inilah yang membuktikan dunia semakin tanpa batas.


Sumber informasi dalam pembelajaran di sekolah pun menjadi sangat bervariatif. Di sekolah siswa tidak hanya mengandalkan guru sebagai sumber informasi satu-satunya. Begitu pula buku pelajaran dan lingkungan sekitarnya. Internet menjadi media belajar paling praktis untuk melengkapi semua media dan sumber belajar yang sudah ada.


Guru dan siswa lebih cepat memperoleh informasi yang dibutuhkan untuk keperluan belajar dan pembelajaran. Fasilitas jaringan internet di sekolah, warung internet (warnet), gadget (seluler, notebook, dan tablet) adalah wahana akses informasi yang paling penting dalam pemanfaatan media internet dalam pembelajaran. Fasilitas tersebut sangat mudah ditemukan dalam kehidupan sehari-hari.



Masalahnya sekarang, apakah para pendidik dan peserta didik benar-benar memanfaatkan semua sumber belajar itu dengan baik atau mereka hanya bermain-main dengan fasilitas tersebut. Dengan kata lain, sudahkah mereka memanfaatkan media internet secara efektif dalam menunjang proses pembelajaran. Sebaliknya, mereka menggunakan internet untuk kegiatan yang tidak menunjang pembelajaran.


Dikutip dengan pengubahan dari: https://www. matrapendidikan.com/2016/07/pemanfaatan internet-sebagai-media.html


14. Ide pokok yang mendasari terbentuknya teks eksposisi tersebut adalah....


A. masalah yang dihadapi dunia pendidikan dewasa ini


B. sumber informasi dalam pembelajaran di sekolah


C. media dan sumber belajar semakin tanpa batas


D. kemajuan zaman menuntut kemajuan. teknologi


E. pemanfaatan kemajuan teknologi komunikasi 


Soal nomor 15. 


Preposisi mereka mengacu pada


A. pengguna kemajuan

B. pengusaha

C. guru dan siswa

D. masyarakat luas

E. generasi muda



Kunci jawaban:

1. A

2. D

3. C

4. A 

5. E 

6.A

7. D 

8. A 

9A 

10. A 

11. D 

12.E 

13.B 

14. C 

15.C




Monday, 29 November 2021

Kumpulan soal teks eksposisi

 Antisipasi Dampak Buruk Internet


Internet merupakan sesuatu yang paling melekat dan dianggap paling penting dalam kehidupan masa kini. Internet menjadi penting karena memiliki beragam manfaat yang menyangkut semua aktivitas kehidupan sehari-hari. Namun, di samping beragam manfaat yang didapat dari internet, internet juga membawa dampak buruk untuk kehidupan manusia masa kini.


Dampak positif internet dapat dirasakan dalam berbagai bidang kehidupan. Dampak buruk dari internet juga memengaruhi berbagai bidang. Pertama, membuat orang menjadi malas bergerak, contohnya malas untuk memasak, berbelanja atau mengendarai kendaraan sendiri bisa melakukan pemesanan makanan, belanja ataupun memakai jasa transportasi secara online. Kedua, internet bisa membuat malas berpikir, salah satu kasusnya adalah di dunia pendidikan. Ketika mendapat tugas dari guru atau dosen biasanya mengerjakan tugas dengan cara copy-paste dari internet, tanpa harus membaca, berpikir, dan menyusun tugas sendiri. Oleh karena itu, sekarang banyak kasus plagiat dari e-book dan e-journal. Ketiga, salah memanfaatkan internet, dengan internet semua orang bebas membuka semua situs.


Kita berkewajiban untuk menghindari atau menghentikan dampak buruk yang semakin banyak. Caranya adalah melalui kesadaran pribadi, membatasi diri dalam menggunakan internet. Selain itu, kita harus dapat memanfaatkan internet untuk hal-hal yang positif, tidak sepenuhnya bergantung dengan internet, membatasi waktu penggunaan internet jika terlalu sering juga akan mengganggu kesehatan mata. Setelah kesadaran diri untuk mencegah dampak buruk internet, mulailah ajak orang-orang sekitar untuk bersama-sama memanfaatkan internet dengan baik.


Pernyataan yang sesuai dengan isi teks di atas adalah.


A. Adanya internet membuat generasi muda menjadi malas karena mereka menghabiskan waktu untuk melihat gadget yang mereka punya.


B. Internet memiliki manfaat yang banyak sekaligus berdampak buruk bagi kita. 


C. Membatasi diri dalam menggunakan internet tidak akan bisa mengatasi kecanduan akan penggunaan internet.


D. Internet sangat memudahkan manusia yang ada di bumi ini karena mereka bisa berkomunikasi dengan mudah. 


E. Adanya internet sangat membantu pelajar dalam proses belajar mengajar di sekolah.


Kunci jawaban: B



Soal nomor 2


Paragraf kedua dalam teks eksposisi di atas merupakan bagian teks eksposisi yang berupa


A. tesis

B. konflik

C. referensi

D. argumentasi 

E. penegasan pendapat


Kunci jawaban: D


Soal nomor 3


Kalimat yang berisi pendapat penulis adalah.... 

A. Internet merupakan sesuatu yang paling melekat dan dianggap paling penting dalam kehidupan masa kini. 


B. Di samping beragam manfaat yang didapat dari internet, internet juga membawa dampak buruk untuk kehidupan manusia masa kini.


C. Dampak positif internet dapat dirasakan dalam berbagai bidang kehidupan, dampak buruk dari internet juga mempengaruhi berbagai bidang.


D. Internet membuat orang semakin menjauh dan sosialisasi antarmanusia pun semakin berkurang.


E. Caranya adalah melalui kesadaran pribadi, membatasi diri dalam meng gunakan internet.



Kunci jawaban C



Soal nomor 4. 


Pertanyaan yang sesuai dengan isi teks tersebut adalah ... 


A. Bagaimana pengaruh internet terhadap kehidupan generasi muda?


B. Siapakah pihak yang bertanggung jawab terhadap penggunaan internet? 


C. Apa yang dapat dilakukan untuk mengu rangi dampak buruk penggunaan internet?


D. Mengapa internet bisa membuat manusia lebih mudah berkomunikasi? 


E. Sejauh mana pengaruh internet terhadap perkembangan jiwa seseorang?


Kunci jawaban: C



Soal pilihan ganda teks eksposisi

 Bacalah teks eksposisi berikut ini dengan cermat!


Pada era perkembangan zaman, teknologi semakin berkembang dengan pesat. Di antaranya yaitu perkembangan handphone dari tahun ke tahun. Banyak dijumpai handphone canggih seperti smartphone, android, dan gadget. Para penggunanya pun dari berbagai kalangan. Mereka dibuat kecanduan akan teknologi dan fitur-fiturnya. Tak heran banyak orang di mana-mana membawa handphone. Menurut Russell Rosenberg, Ph.D, kepala pelaksana jajak pendapat dan direktur The Atlanta School of Sleep Medicine and Technology mengatakan "tidur dan teknologi tidak berbaur, jajak pendapat tahun ini memusatkan perhatian pada teknologi dan alat elektronik yang banyak digunakan masyarakat yaitu gadget" ini dapat memengaruhi kesehatan juga.


Hasil dari penelitian menemukan bahwa paparan cahaya yang didapatkan dari layar gadget dapat menghambat hormon melatonin, yang berfungsi sebagai pengirim sinyal ke otak untuk memerintahkan tubuh beristirahat, sehingga durasi tidur semakin pendek menyebabkan mengantuk sepanjang hari karena adanya perubahan metabolisme harian tubuh yang berjalan lebih lambat.


Selain susah tidur, paparan cahaya yang berlebih akan memengaruhi mood dan menyebabkan depresi, sehingga akan merasa sedih berkepanjangan. Paparan tersebut juga akan merusak semangat dan stamina di pagi hari, sehingga badan terasa lelah dan letih.


Gangguan kesehatan lainnya antara lain gangguan pada mata. Paparan cahaya dari layar gadget membuat mata lelah dan iritasi. Melihat ke layar handphone terlalu lama mengurangi frekuensi berkedip dapat menyebabkan mata kering. Selain itu, dapat meningkatkan risiko kanker. Menggunakan gadget menjelang tidur berulang ulang akan meningkatkan produksi hormon estrogen yang memicu kanker payudara pada perempuan sebesar 17%.


Radiasi ponsel dapat memengaruhi pem bentukan regenerasi sel neoplasma yang tidak seimbang. Tumor otak biasanya memengaruhi orang dewasa di usia subur tetapi juga ditemu kan dapat menyerang anak-anak yang terlalu sering menggunakan ponsel sebelum tidur.


Kini telah diketahui efek dari per kembangan teknologi yang dilihat dari sisi kesehatan manusia. Paparan cahaya yang dipancarkan oleh layar gadget dapat meme ngaruhi kesehatan, karena sinar biru yang menghambat hormon melatonin dan me ningkatkan hormon estrogen. Durasi tidur yang pendek memicu gangguan-gangguan kesehatan lainnya. Jadi, kita harus bersikap bijak dalam memanfaatkan perkembangan teknologi saat ini. Gunakan sesuai dengan kebutuhan agar tidak menimbulkan dampak yang negatif.




Soal nomor 1

Bagian teks eksposisi tersebut yang me rupakan bagian penegasan ulang adalah paragraf..

A. kedua

D. kelima

B. ketiga

C. keempat

E. keenam


Kunci E




Soal nomor 2. 


Kita harus bersikap bijak dalam memanfaat kan perkembangan teknologi saat ini. 


Pronomina pada kalimat tersebut mengacu pada....


A. pemakai gadget 

B. anak-anak 

C. pembuat gadget 

D. generasi muda

E. peneliti


Kunci jawaban A


Soal nomor 3


 Konjungsi karena yang dicetak tebal pada paragraf keenam memiliki fungsi ....


A. mendefinisikan kalimat 

B. menjelaskan alasan mengapa sesuatu terjadi 

C. menambahkan penjelasan kalimat sebelumnya 

D. membandingkan kalimat sebelum dan sesudah

E. menunjukkan tempat terjadinya suatu masalah


 Kunci jawaban B


Memahami isi teks eksposisi

 Bacalah teks eksposisi berikut dengan cermat!


1)Udara yang dihirup makhluk hidup mempunyai kadar oksigen 21 persen. 2) Kadar tersebut harus tetap terpelihara. 3) Namun, setiap tahun, dunia industri akan menghabiskan kira-kira 41 persen oksigen untuk menggerakkan roda perindustriannya. 4) Kalau dituliskan di dalam bilangan nyata, oksigen dihabiskan oleh industri kurang lebih 400 ton setiap menit yang akan diambil dari udara tanpa pengembalian. 5) Meskipun bilangan itu cukup besar, keadaan itu belum sampai membuat kita sesak nafas.


Soal nomor 1


Kalimat fakta dalam paragraf tersebut di tunjukkan pada nomor

A. 1) 

B. 2)

C. 3)

D. 4)

E. 5)

Kunci: A


Kalimat fakta menunjukkan sesuatu yang sudah pasti benar.


Kalimat nomor (2) adalah opini. Hal ini ditunjukkan dengan penggunaan kata harus.


Kalimat nomor (3) adalah opini. Hal ini ditunjukkan dengan penggunaan kata akan.


Kalimat nomor (4) adalah opini. Hal ini ditunjukkan dengan penggunaan kata kurang lebih.


Kalimat nomor (5) adalah opini. Hal ini ditunjukkan dengan penggunaan kata cukup besar.




Soal nomor 2


Tujuan penulisan paragraf tersebut adalah..

A. mengimbau agar perindustrian menjaga keseimbangan penggunaan oksigen.


B. menggambarkan betapa besarnya penggunaan oksigen oleh industri.


C. menginformasikan jumlah oksigen yang dibutuhkan oleh perindustrian.


D. mengingatkan perindustrian agar menghemat penggunaan oksigen.


E. menginformasikan bahwa perindustrian telah boros dalam penggunaan oksigen.


Kunci jawaban: C




Soal nomor 3. 

Kata tidak baku terdapat dalam kalimat nomor.. 

A. 1)

B. 2)

C. 3)

D. 4)

E. 5)

Kunci jawaban: E


Penulisan kata nafas adalah tidak baku. Penulisan yang baku adalah napas.


Menginterpretasi isi teks laporan hasil observasi

 Bacalah teks berikut, kemudian jawablah pertanyaan-pertanyaannya dengan jelas!



            Jenis dan Bentuk Hujan


Hujan merupakan peristiwa alam yang sering dinanti-nantikan oleh sebagian orang karena hujan membawa berkah tersendiri. Hujan membawa kehidupan di daerah yang kekeringan. Hujan dapat mengisi persediaan air untuk kehidupan. 


Hujan merupakan salah satu wujud peristiwa presipitasi, yaitu jatuhnya air atau cairan dari atmosfer bumi. Hujan dapat terjadi karena proses kondensasi, yaitu adanya perubahan wujud dari benda cair menjadi benda padat yang membentuk awan, yang mana memiliki massa cukup berat sehingga jatuh ke atas bumi. Keadaan udara yang dingin atau bersuhu hujan di atas bumi. Selain itu, adanya keadaan uap air yang terus bertambah tidak menentu menjadikan rendah juga berperan penting dalam penjatuhan bentuk tetesan air hujan menjadi bervariasi, ada tetesan besar dan ada pula tetesan kecil. 


Hujan yang jatuh ke bumi pada dasarnya dibedakan menjadi onam jenis berdasarkan faktor yang menyebabkan hujan tersebut terjadi. Enam jenis hujan tersebut meliputi hujan siklonal, hujan orografis, hujan frontal, hujan muson, hujan zenithal, dan hujan buatan.


Hujan sikional merupakan hujan yang terjadi karena adanya udara yang panas, lingkungan yang tinggi serta bersamaan dengan angin yang berputar-putar. Blasanya terjadi di daerah yang dilewati garis khatulistiwa atau ekuator. Hal ini disebabkan adanya pertemuan antara angin pasat timur laut dan angin pasat tenggara. Setelah itu angin tersebut naik, lalu menggumpal di atas awan yang berada di garis ekuator, Setelah awan tersebut sampai pada titik jenuhnya, hujan in akan mengawali dengan mendung yang sangat gelap. Setelah itu, turinlah hujan yang membasah seluruh permukaan bumi dan memberikan dampak positif kepada seluruh makhluk hidup yang hidup di bumi serta dinantikan oleh makhluk hidup yang ada di bumi.


Hujan orografis merupakan hujan yang terjadi karena adanya angin yang mengandung uap air, kemudian arah pergerakannya secara horizontal Perjalanan angin tersebut harus melewat pegunungan yang menyebabkan suhu angin menjadi dingin akibat adanya proses kondensasi (saat melewati pegunungan tadi). Lalu, pembentukan titik-titik air yang mulai mengendap akan menyebabkan terjadinya hujan pada lereng gunung yang menghadap ke arah datangnya angin tersebut. Biasanya bergerak secara horizontal, dan angin akan bertiup terus mendaki pegunungan dan menuruni lereng tetapi angin tidak membawa uap air lagi sehingga di lereng yang membelakang arah datangnya angin tidak akan turun hujan. Oleh karena berat massa air yang semakin besar yang tidak mampu dibawa oleh angin, maka turunlah hujan di atas pegunungan. 


Hujan frontal merupakan jenis hujan yang terjadi karena adanya pertemuan antara massa udara yang dingin dan suhu yang rendah dengan massa udara yang panas dan suhu yang tingg Saat bertemu, suhu udara yang rendah dan massa udara yang dingin lebih berat daripada suhu tinggi dan massa udara yang panas. Hal tersebut menyebabkan uap yang dibawa udara dingin jatuh dengan lebat di atas permukaan bumi. Biasanya perbedaan kedua massa tersebut bertemu di bidang front, yakni salah satu tempat yang paling mudah terjadi kondensasi dan pembentukan awan Itulah mengapa nama hujan ini adalah hujan frontal.


Hujan frontal terjadi di daerah yang berada pada letak astronomis lintang sedang atau pertengahan lintang utara dan selatan. Jika daerah yang beriklim tropis (berada sekitar garis ekuator) mengalami hujan ini, bukan sekadar hujan biasa tapi sampai hujan es. Hal ini bisa terjadi karena adanya penyinaran matahari yang menyebabkan air di samudra, laut, rawa-rawa, dan tempat lainnya naik ke atas secara konveksi sehingga menyebabkan proses kondensasi dan pembentukan awan Akibat titik udara yang naik secara konveksi tadi sangat dingin, bahkan suhunya mencapai di bawah 0° Celclus. Air yang naik tersebut menjadi beku, dan saat awan sudah sampai pada titik jenuh, turunlah hujan ke daerah tropis. Biasanya bukan hanya air yang turun, tetapi juga kristal-kristal es.


Hujan muson atau hujan musiman merupakan hujan yang terjadi karena pengaruh angin muson Hujan ini turun dalam kurun waktu tertentu. Oleh karena itu, hujan muson dapat menyebabkan musim kemarau dan penghujan. Di Indonesia juga sering terjadi angin muson, yaitu pada bulan Oktober sampai dengan April. Maka dari itu, pada bulan ini sering terjadi hujan. Selain pada bulan tu negara kita berada pada musim kemarau. Selain di Indonesia, di beberapa negara Asia Timur juga terjadi angin muson pada bulan Mei sampai dengan Agustus.




Hujan zenithal merupakan hujan yang terjadi akibat adanya pertemuan angin pasat timur laut dengan angin pasat tenggara, sehingga membentuk gumpalan dan naik secara vertikal karena terkena pemanasan ke atas awan. Hal ini menyebabkan awan yang memiliki massa berat mengalami penurunan suhu yang menyebabkan terjadinya proses kondensasi. Oleh karena air yang menggumpal tadi sampai pada titik jenuhnya, akhimya turunlah hujan. Oleh karena letak turun hujan ini berada di atas garis khayal ekuator atau khatulistiwa, maka dinamakan dengan hujan zenithal. Biasanya daerah yang kerap didatangi dengan hujan zenithal ini memiliki iklim tropis di negaranya seperti iklim di Indonesia dengan intensitas penyinaran matahari yang termasuk tinggi, sebab hampir setiap tahun mendapat penyinaran.



 Hujan buatan merupakan hujan yang dibuat oleh manusia dengan teknik menambahkan curah hujan. Caranya dengan penyemaian awan atau dikenal dengan cloud seeding atau membuat awan menggumpal dan disemai sehingga memberikan efek turun hujan Hal ini kerap dilakukan di daerah yang membutuhkan hujan alami.


Selain dari jenis-jenis hujan yang ada seluruh dunia, hujan juga memiliki bentuk yang berbeda-beda. Perbedaan bentuk hujan tersebut dibedakan berdasarkan ukuran. Namun, bentuk-bentuk hujan di setiap negara tertentu berbeda-beda tergantung pada letak astronomis suatu negara. Jenis jenis hujan berdasarkan ukuran diameter hujan dibedakan menjadi hujan gerimis, hujan salju, hujan batu es, dan hujan deras. Hujan gerimis adalah hujan yang menjatuhkan partikel air dengan butiran berukuran diameter <0,5 mm. Hujan gerimis biasa disebut dengan dizzle. Hujan salju adalah hujan yang menjatuhkan kristal-kristal es dengan suhu di bawah 0°C. Hujan batu es merupakan hujan yang menjatuhkan es berukuran lebih besar dari salju. Hujan batu es biasanya turun pada suhu yang tinggi dan cuaca panas, tetapi batu es ini tetap bersuhu di bawah 0° Celcius. Hujan deras merupakan hujan yang menjatuhkan partikel air dengan butiran berukuran diameter >7.0 mm. 





1. Jelaskan yang dimaksud dengan hujan!



2. Mengapa hujan dapat terjadi?




3. Jelaskan jenis-jenis hujan sesuai dengan bacaan tersebut! 


4. Jelaskan bentuk-bentuk hujan sesuai dengan bacaan tersebut!




5. Menurut Anda, apakah teks Jenis dan Bentuk Hujan sudah menunjukkan teks laporan hasil observasi? Berikan alasan Anda!



Kunci jawaban:



1. Hujan merupakan salah satu wujud peristiwa presipitasi, yaitu jatuhnya air atau cairan dari atmosfer bumi.


2. Hujan dapat terjadi karena proses kondensasi, yaitu adanya perubahan wujud dari benda cair menjadi benda padat yang membentuk awan, yang mana memiliki massa cukup berat sehingga jatuh ke atas bumi. Keadaan udara yang dingin atau bersuhu rendah juga berperan penting dalam penjatuhan hujan di atas bumi. Selain itu, adanya keadaan uap air yang terus bertambah tidak menentu menjadikan bentuk tetesan air hujan menjadi bervariasi, ada tetesan besar dan ada pula tetesan kecil.


3. Hujan dibedakan menjadi enam, yaitu hujan siklonal, hujan orografis, hujan frontal, hujan muson, hujan zenithal, dan hujan buatan. Hujan siklonal merupakan hujan yang terjadi karena adanya udara yang panas, suhu lingkungan yang tinggi serta bersamaan dengan angin yang berputar-putar. Hujan orografis merupakan hujan yang terjadi karena adanya angin yang mengandung uap air, kemudian arah pergerakannya secara horizontal. Hujan frontal merupakan jenis hujan yang terjadi karena adanya pertemuan antara massa udara yang dingin dan suhu yang rendah dengan massa udara yang panas dan suhu yang tinggi. Hujan muson atau hujan musiman merupakan hujan yang terjadi karena pengaruh angin muson. Hujan zenithal merupakan hujan yang terjadi akibat adanya pertemuan angin pasat timur laut dengan angin pasat tenggara, sehingga membentuk gumpalan dan naik secara vertikal karena terkena pemanasan ke atas awan. Hujan buatan merupakan hujan yang dibuat oleh manusia dengan teknik menambahkan curah hujan. Bentuk-bentuk hujan berdasarkan ukuran diameter hujan dibedakan menjadi hujan gerimis,


4. hujan salju, hujan batu es, dan hujan deras. 


5. Ya, karena menjelaskan tentang pengertian, jenis, dan bentuk hujan. Teks tersebut juga menunjukkan klasifikasi hujan menurut jenis dan bentuknya.