Wednesday, 9 June 2021

Cara menemukan amanat pada suatu puisi

 Bacalah teks puisi berikut ini secara saksama!


DAUN-DAUN GUGUR LAGI


Bumi kembali menangis, saat letusan itu muntah

melebihi guntur siang hari, ada pekik burung-burung nazar

ada tangis murai beriuhan,

dan ada kegirisan terkurung daun-daun itu  gugur,

daun-daun itu gugur lagi

rebah ke pangkuan pertiwi

yang belum henti membalut luka

kemudian berjuta-juta perjuangan bergelora

seakan tak akan dihentikan

  (Iyut F)


Amanat yang tersirat dalam penggalan puisi tersebut adalah ...

A. renungkanlah apa yang sedang terjadi di negeri ini.

B. Kita jangan melupakan jasa perjuangan para pahlawan.

C. Hendaknya kita berjuang terus untuk mengatasi masalah negeri ini.

D. Janganlah menyia-nyiakan pengorbanan para pahlawan.

E. Negeri ini jangan dibuat terus kacau dan tidak aman.


Pembahasan:

Cara menemukan amanat dalam suatu puisi adalah kita cari dulu permasalahan yang ada, kemudian kita cari solusinya. Solusi masalah dalam suatu puisi itulah yang disebut dengan amanat.

Permasalahan yang ada di dalam puisi tersebut ada pada larik 

Bumi kembali menangis, saat letusan itu muntah

melebihi guntur siang hari, ada pekik burung-burung nazar

ada tangis murai beriuhan,

dan ada kegirisan terkurung daun-daun itu  gugur,

daun-daun itu gugur lagi

rebah ke pangkuan pertiwi

yang belum henti membalut luka

Solusi dalam puisi ada pada larik

kemudian berjuta-juta perjuangan bergelora

seakan tak akan dihentikan.



Jadi, jawaban soal di atas ada pada opsi C Hendaknya kita berjuang terus untuk mengatasi masalah negeri ini.

Memaknai isi yang terkandung di dalam puisi

Bacalah teks puisi berikut ini dengan cermat!

TANAH KELAHIRAN

Seruling di pasir ipis, merdu

Antara gundukan pohon pina

Tembang menggema di dua kaki

Rurangrang - Tangkubanprahu

Jamrut di pucuk-pucuk

Jamrut di air tipis menurun

Membelit tangga di tanah merah

Dikenal gadis-gadis dari bukit

Nyanyikan kentang sudah digali

Kenakan kebaya merah ke pewayangan

                             (Ramadhan KH.)

Soal nomor 1 

Isi yang terkandung dalam puisi tersebut adalah ....

A. kekaguman dan kecintaan penyair pada tanah airnya.

B. kebanggaan dan kedamaian penyair bila berada di tanah airnya.

C. kerinduan dan keinginan penyair membangun tanah airnya.

D. kegembiraan dan keprihatinan penyair pada tanah airnya.

E. ketenteraman dan kerinduan penyair terhadap tanah airnya.


Jawaban: A


Pembahasan:

Puisi "Tanah Kelahiran" karya Ramadhan KH. tersebut menjelaskan secara implisit tanah airnya yang rupawan. Dari penjabarannya yang mendetai dan kata-kata pujian yang dipilih, jelas terlihat kekaguman dan kecintaan penyair pada tanah airnya.


Soal nomor 2

Kata merah pada puisi "Tanah Kelahiran" karya Ramadhan KH. tersebut melukiskan .....

A. kemarahan

B. kemurkaan

C. kesedihan

D. kesombongan

E. kegembiraan

Jawaban: E

Pembahasan:

Kata merah dalam kutipan puisi "Tanah Kelahiran" karya Ramadhan KH. tersebut menggambarkan rasa gembira yang sedang dialami para gadis ketika panen tiba.

Tuesday, 8 June 2021

Menganalisis akibat konflik dalam cerpen

Bacalah kutipan cerpen berikut ini dengan cermat!

Dia mengelak dan kemudian mengambil kedua amplop yang menggeletak di atas meja.

"Ade, jangan ...!"

Tapi amplop itu dilarikan keluar.

"Ade, jangan!"

Anak saya terus kabur melewati rumah tetangga. Para tetangga ketawa melihat saya kejar-kejaran dengan anak. Mereka mungkin menyangka itu permainan biasa.

"Ade jangan, itu punya Oom!"

Terlambat. Anak saya melemparkan kedua amplop itu ke dalam kolam. Kedua-duanya. Ketika saya tangkap, dia diam saja. Matanya melotot menentang mata saya. Seakan-akan dia marah, karena bapaknya sudah mengkhianati hati nurani. Padahal saya hanya memerlukan waktu dalam menolak. Sayakan belum berpengalaman disuap. Apalagi menerima suap. Itu memerlukan keberanian mental. Baik menerima maupun menolaknya. 


Akibat konflik dalam kutipan cerpen tersebut adalah ...

A. Tokoh Saya marah melihat anaknya membawa amplop berisi uang suap.

B. Tokoh saya sedih melihat anaknya yang membawa lari amplop berisi uang suap.

C. Tokoh Saya kecewa masih ada seseorang yang ingin melakukan tindakan suap.

D. Tokoh saya gagal menangkap anaknya yang membawa lari amplop berisi uang suap.

E. Tokoh Saya bingung karena amplop berisi uang suap dilempar ke kolam oleh anaknya.


Jawaban E


konflik dalam kutipan cerpen tersebut dialami oleh tokoh saya. Konflik cerpen tersebut adalah kebingungan toko Saya karena amplop berisi uang suap dibuang anaknya di kolam. Jadi, akibat dari konflik tersebut terdapat pada pilihan opsi E. Pernyataan A, B, C, D bukan merupakan akibat dari konflik yang ada dalam cerpen.

Sebab konflik dalam cerpen

Cermati kutipan cerpen berikut ini

 Ia menunduk, tidak sedih, hanya diam seperti buntalan besar teronggok di sudut teras. Hanya sehelai rambutnya yang tipis dan putih sesekali bergerak ditiup angin siang. Saya memanggil Sutini agar membangunkannya dan menyuruhnya pergi. Sebentar lagi banyak kerabat keraton yang lewat di depan teras menuju bangsal kulon. Mereka sudah lama mendengar gosip yang disebar Gusti Dar tentang gelandangan gila yang ngenger di rumah kami. Saya tak mau membenarkan gosip itu. Apalagi Mbok Jimah memang sudah jarang datang.


Sebab konflik dalam kutipan cerpen tersebut adalah ...

A. Ada orang gila tidur di teras rumah tokoh Saya.

B. Ada gosip yang disebarkan oleh tokoh Gusti Dar.

C. Sekelompok kerabat keraton berjalan di depan rumah.

D. Sekelompok prajurit keraton menuju bangsal kulon.

E. Mbok Jimah sedih dan menunduk di teras rumah.


Jawaban: B


Konflik dalam kutipan cerpen tersebut adalah tokoh Saya malu jika ada orang gila tidur di terasnya. Jadi, konflik dalam kutipan cerpen tersebut disebabkan gosip adanya orang gila (Mbok Jimah) yang tidur di teras rumah tokoh Saya sudah didengar banyak orang .zsementara itu, pernyataan yang terdapat pada pilihan jawaban A,C, D, E tidak sesuai dengan penyebab konflik dalam cerpen tersebut. 

mengevaluasi nilai moral dalam kutipan cerpen

 Perhatikan kutipan cerpen berikut ini!


(1) Aku berjalan dengan langkah santai, melewati orang-orang asing yang tak pernah kulihat. (2)Langkahku terhenti melihat seorang anak kecil yang sedang menangis. Dia menundukkan kepalanya sambil menghapus air matanya.

(3)"Hai, kenapa Kamu menangis?" tanyaku.

"Kakiku .... Kakiku sakit, Kak ..., hiks ... hiks..."

Dia menunjukkan kakinya yang berdarah. 

(4) "Kak ...! Kakak siapa? Kakak kenapa bisa melakukan itu? Tapi. Terima kasih, Kak." Dia tersenyum. (5)Aku hanya bisa tersenyum lalu meninggalkan gadis kecil itu.


Bukti nilai moral dalam kutipan cerpen tersebut ditunjukkan oleh angka ...

A. 1

B. 2

C. 3

D. 4

E. 5


Jawaban D

Berdasarkan kutipan cerpen tersebut dapat diketahui bahwa tokoh Aku peduli kepada seorang gadis kecil yang menangis.  Setelah ditolong tokoh Aku, gadis kecil mengucapkan terima kasih. Perbuatan gadis kecil tersebut menunjukkan nilai moral yang dapat dicontoh oleh pembaca. Jadi, jawaban yang tepat adalah D.